Para Chef Ubud Food Festival 2017 Raih Penghargaan Bergengsi

Beberapa Chef Ubud Food Festival 2017 mendapatkan penghargaan.
Sumber :
  • Dok. Ubud Food Festival (UFF)

VIVA.co.id – Beberapa chef yang pernah dan akan menjadi pembicara di Ubud Food Festival (UFF) 2017 mendapatkan penghargaan dari S. Pellegrino and Acqua Panna Asia’s 50 Best Restaurants Awards yang diselenggarakan Selasa malam, 21 Februari 2017 di Bangkok, Thailand.

Begini Cara Masak Ketupat yang Benar Biar Gak Mudah Berair dan Gampang Basi

Hal tersebut merupakan bukti nyata bahwa UFF turut berperan dalam membawa tradisi kuliner Indonesia ke depan talenta kuliner terbaik Asia dalam satu kancah internasional.

Di dalam daftar 50 restauran terbaik Asia ini, chef Julien Royer dari restoran fine dining Singapura, Odette, yang sempat tampil di Kitchen Stage UFF 2016, mendapatkan posisi nomor 9, Dave Pynt dari restoran Burnt Ends (Singapura) mendapatkan posisi nomor 10 dan Ryan Cliff dari The Tippling Club (Singapura) ada di posisi nomor 27.

August Raih Prestasi Gemilang! Masuk Daftar 50 Restoran Terbaik Asia 2024

Dave Pynt dan Ryan Cliff sendiri pernah tampil berdampingan di UFF 2015.

Sedangkan chef Bo Songvisava dan Dylan Jones dari Bo.lan (Thailand) yang dipastikan akan tampil di UFF 2017 bulan Mei mendatang mendapatkan posisi nomor 19.

Haru! Seleb Chef Jose Andres Kirim 200 Ton Makanan ke Warga Palestina di Gaza

“Saya tidak sabar bertukar pengalaman, passion, dan lezatnya hidangan di Ubud Food Festival, serta mengeksplorasi dan mencicipi kuliner dari negara lain,” ujar chef Bo, seperti dikutip dari rilis yang diterima VIVA.co.id, Rabu, 22 Februari 2017.

“Saya belum pernah ke Bali sebelumnya, maka saya tidak sabar untuk melihat ranah kuliner Indonesia dan mencoba apa yang ditawarkan. Saya juga ingin segera berkenalan dengan chef Indonesia dan berbagi pengalaman,” ucapnya menambahkan.

Sementara itu, Locavore, restoran fine dining favorit di Ubud, yang selalu menggunakan bahan makanan lokal dalam setiap sajiannya, telah membuat sejarah dengan menempati nomor 22 di dalam daftar ini, setelah sebelumnya berada di posisi 49.

Selain menjadi satu-satunya restoran Indonesia yang berhasil menerima penghargaan di tahun ini, perpindahan posisi dari nomor 49 ke 22 yang cukup tinggi, juga baru pertama kali terjadi di S. Pellegrino and Acqua Panna Asia’s 50 Best Restaurants Awards.

Locavore telah menjadi pendukung utama UFF sejak pertama kali diadakan, dan di bulan Mei mendatang Locavore akan meluncurkan konsep untuk restoran terbaru mereka serta mengadakan sebuah event spesial yang fokus pada kelangsungan pemberdayaan hidangan laut.

Beberapa chef perwakilan Indonesia yang pernah masuk dalam daftar bergengsi ini adalah Chris Salans dari Mozaic (urutan 50 di tahun 2013) dan Will Meyrick dari Sarong (urutan 47 di tahun 2014). Mereka berdua juga sudah dipastikan akan tampil di UFF 2017.

Chef Ubud Food Festival 2017 mendapatkan penghargaan

“Nama-nama chef pemenang penghargaan S. Pellegrino and Acqua Panna Asia’s 50 Best Restaurants Awards yang telah atau akan hadir di UFF menjadi bukti bahwa UFF kini telah menjadi acara kuliner nomor satu di Indonesia,” ujar Janet DeNeefe, Founder sekaligus Director UFF.

Sebagai informasi, UFF akan kembali diselenggarakan untuk kali ketiga di tanggal 12-14 Mei 2017 mendatang. UFF akan membawa para chef favorit, pengusaha kuliner, produsen, dan pencinta kuliner Indonesia untuk berkumpul bersama dalam penjelajahan kuliner yang menghadirkan makanan Indonesia sebagai bintang utamanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya