Tiga Kreasi Telur Orak Arik, Mudah dan Dijamin Bikin Nagih

Ilustrasi telur orak arik.
Sumber :
  • Pixabay/aedrozda

VIVA.co.id – Bosan dengan scrambled egg atau telur orak arik yang biasa? Anda bisa siasati dengan menambahkan bahan lain. Anda juga bisa mengombinasikannya dengan hidangan lain untuk menciptakan kreasi makanan baru.

Tips Simpan Bawang Biar Awet, Masak Sahur dan Buka Puasa Jadi Sat Set

Berikut ini beberapa yang bisa Anda jadikan contoh seperti dilansir dari laman Daily Meal, Rabu, 4 Oktober 2017.

Jadikan taco

Kisah Perjuangan Delly Clarissa, dari Ibu Muda Biasa Jadi Konten Kreator

Anda bisa kreasikan telur orak arik menjadi isian taco. Anda tinggal menambahkan tomat yang sudah dipotong dadu, keju bahkan jalapeno atau topping lain sesuka hati. Jika tak punya tortilla, Anda bisa menggunakan roti tawar untuk membuat sandwich lezat dengan telur orak arik.

Tambah sayuran atau daging

Catat Mom, Trik Masak Sajian Buka Puasa dan Sahur Anti Ribet

Salah satu cara termudah mengkreasikan telur orak arik adalah dengan menambahkan potongan sayur favorit Anda di atasnya. Selain taburan sayuran, Anda juga dapat tambahkan potongan daging di atasnya.

Jadikan topping pizza

Entah pizza baru atau sisa pasta, Anda bisa jadikan telur orak-arik sebagai tambahan topping. Cukup sederhana, bukan?

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya