Gaet Surya Sahetapy, Andin Komalla Rilis Lagu

Andin Komala, Surya Sahetapy, Rey Sahetapy
Sumber :
  • Viva.co.id/Beno Junianto

VIVA.co.id – Banyak cara dilakukan penyanyi muda Tanah Air untuk beraksi sosial baik lewat lagu maupun album mininya. Seperti yang kali ini dilakoni oleh penyanyi muda berbakat Andin Komalla yang merilis lagu berjudul Show You Love yang dipersembahkannya khusus untuk kaum tunarungu.

Aktivis Tuli Surya Sahetapy Mengatakan Indonesia Belum Manusiawi

"Ilmu ku kan komunikasi karena aku dapat dobel degree di UI dan Deakin Australia. Aku ingin membuat sesuatu yang berguna untuk ilmuku dan masyarakat, khususnya kaum tunarungu yang hidupnya selalu kesepian karena tak mendengar apa-apa," kata Andin, Minggu 19 Februari 2017.

Syuting video klip lagu tersebut sudah dilakukan beberapa pekan lalu di Bandung. Untuk syuting video klip tersebut, Andin melibatkan Surya Sahetapy, putra artis Dewi Yull. Bukan tanpa alasan Andin melibatkan Surya untuk  mengetahui jumlah penyandang tuli di Indonesia. Dengan begitu, Andin lebih tepat dalam memberikan bantuan berupa alat bantu dengar  bagi yang membutuhkan.

Ini Adegan Ray Sahetapy dalam Film Captain America: Civil War

"Aku pikir mereka tidak ingin dikasihani, tapi ingin dianggap sama dengan semua orang. Makanya lagu ini mengajak kita semua untuk menunjukkan cinta kita kepada sesama. Musiknya juga terlalu mellow, tapi agak ngebeat untuk membangkitkan semangat mereka," ucap Andin.

Lagu Show You Love diciptakan sendiri oleh gadis 19 tahun itu. Sedangkan aransemennya dibuat oleh salah satu remixer muda terbaik Indonesia di ranah musik EDM, Osvaldo Rio.

Ray Sahetapy: Saya Sangat Sayang Ria Irawan

”Aku udah ada lagu, tapi belum ada judul. Musiknya juga belum lengkap. Oleh Locker diketemukan Osvaldo, akhirnya 6 jam brainstorming, keluar lagu ini," beber Andin.

Dengan serentetan kegiatan yang direncanakan akan berlangsung sampai pertengahan 2017 nanti, Andin berharap hal itu tak berhenti di tangannya saja. Ia berharap aksi tersebut bisa dilakukan secara berkelanjutan dan dilakukan oleh artis lain selain dirinya.

"Semoga ini kegiatan yang terus berkelanjutan. Makanya saya harap nanti artisnya tak hanya saya saja, tapi ada artis lain yang terlibat atau melanjurkan kegiatan ini," jelasnya.

Surya Sahetapy, anak bungsu dari Dewi Yull  berpendapat sama bahwa komunitas tuli tidak membutuhkan belas kasihan, namun dukungan agar masyarakat luas memiliki kesadaran untuk memahami dan menghargai bahasa ibu mereka, yakni bahasa isyarat.   

Melalui SYLBOX  yang dipimpin oleh Andin Komalla  dan Surya Sahetapy sebagai wadah yang berfokus pada penyebaran atau sosialisasi bahasa isyarat melalui sistem siber, dengan tujuan akan efisiensi viralitas, dan aktifitas-aktifitas offline seperti event yang diadakan di lapangan, maupun di kelas.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya