Melirik Pesona Gunung Fuji Inspirasi Para Seniman

Pemandangan Gunung Fuji, Jepang.
Sumber :

VIVA.co.id – Ada banyak cara untuk menikmati keindahan Gunung Fuji, Jepang. Salah satunya adalah dengan melakukan perjalanan melalui Satta Toge Pass, yang merupakan jalur pegunungan di Prefektur Shizuoka.

Kenapa Tiket ke Jepang Lebih Mahal Belakangan Ini?

Satta Toge Pass berlokasi di antara Stasiun Okitsu dan Yui di pinggiran Kota Shizuoka. Jalur ini mengarah ke sebuah bukit besar yang menghadap ke pantai dan terkenal dengan cetakan kayu Ukiyo-e oleh Hiroshige.

Dilansir Japan Hoppers, Senin 19 Juni 2017, tempat ini menawarkan pemandangan indah yang menghadap ke Gunung Fuji dan kamu juga dapat melihat-lihat Teluk Suruga dan Semenanjung Izu secara bersamaan di sini. Selain itu, perjalanan menuju Satta Toge Pass akan membawa kamu melewati ladang jeruk dan loquat dengan berbagai kios buah yang dapat kamu singgahi.

Jerome Polin Bagikan Tips Traveling Anti-Mainstream ke Jepang Tanpa Khawatir Dompet Kering

Pemandangan alam yang indah di tempat ini sangat cocok untuk dinikmati bersama teman dan keluarga. Berkunjung ke Shizuoka akan menikmati pemandangan indah Gunung Fuji dari sisi yang berbeda.

Banyak seniman mendapatkan inspirasi karyanya di jalur pegunungan ini. Seperti penulis penyair dari periode Nara (710-794), Yamabe-no-Akahito, yang membuat puisi "Dari Teluk di Tago" di tempat ini. Pelukis era zaman Edo, Utagawa Hiroshige, juga mengatakan mengggunakan pemandangan pegunungan ini untuk melukis "Yui: Satta Peak".

6 Tips Liburan ke Jepang Anti Boncos Pasca Pandemi COVID-19

Akses:
Ambil jalur utama JR Tokaido ke Stasiun Yui atau Stasiun JR Okitsu, dari kedua stasiun ini dibutuhkan sekitar 1 jam perjalanan dengan menggunakan jalur hiking

atau 15 menit dengan menggunakan taksi.

Ilustrasi liburan private tour ke Jepang

Private Tour Anti Ribet, Pilihan Ideal Trip Ke Jepang

Di private tour ini, konsumen bisa request untuk menyusun jadwal, destinasi, dan aktivitas sesuai dengan keinginan.

img_title
VIVA.co.id
7 Februari 2024