Suzuki Siap Luncurkan Baleno Tanpa 'Buntut' di Indonesia

Suzuki Baleno Hatchback.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Krisna Wicaksono

VIVA.co.id – Suzuki Baleno Hatchback menjadi salah satu mobil yang akan diluncurkan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tahun ini. Bahkan, agen pemegang merek (APM) mobil Suzuki di Indonesia tersebut sudah siap memperlihatkan tampilan produk barunya tersebut.

Segera Hadir Mobil Rp120 Jutaan, Lebih Lega dari Honda Brio

Salah satunya tertangkap kamera VIVA.co.id, di ruas tol Jakarta-Cikampek. Suzuki Baleno Hatchback yang dikirim menggunakan truk trailer tak lagi ditutup selubung layaknya mobil baru.

Donny Saputra selaku direktur pemasaran PT SIS saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya memang tengah melakukan persiapan untuk meluncurkan Baleno Hatchback di Tanah Air. Namun, ia belum menjelaskan waktu peluncuran mobil baru itu.

Meluncur di GIIAS, Mobil Baru Suzuki Sudah Diganjar Promo Kredit

"Tunggu saja, sebentar lagi kok. Informasi detail mobil nanti pas peluncurannya ya," kata Donny kepada VIVA.co.id, Minggu 23 Juli 2017.

Dua unit Suzuki Baleno Hatchback yang tertangkap kamera berlapis cat merah, dengan pelek silver yang masih dibungkus plastik. Mobil diangkut dengan truk, sedangkan di atasnya adalah tiga unit Suzuki Ignis.

Mobil Baru Rp130 Jutaan, dan Avanza Meluncur Turun Tangga

Sesuai namanya, Baleno versi anyar ini tak lagi memiliki 'buntut' belakang. Pintu bagasi belakang terlihat manis dengan krom di tengah, dan terlihat dudukan pelat nomor polisi didesain di bawah bumper belakang.

Suzuki Baleno Hatchback diinformasikan akan hadir dalam pilihan transmisi manual dan otomatis. Mobil ditawarkan Rp185 juta untuk versi manual dan Rp207,5 juta untuk model transmisi matic. (art)

Bocoran Suzuki Baleno Hatchback 2022

Suzuki Baleno Baru Meluncur, Harganya Lebih Murah dari Honda Brio

Suzuki Baleno baru edisi 2022 meluncur dan dipasarkan dengan harga terjangkau, bahkan lebih murah dari Honda Brio dan mobil LCGC lainnya untuk tipe terendah.

img_title
VIVA.co.id
25 Februari 2022