Injeksi Bermasalah, 250 Ribu Nissan Ditarik

Nissan Juke
Sumber :
  • Nissan.co.id

VIVAnews - Perusahaan otomotif kedua terbesar di Jepang, Nissan Motor, mengumumkan menarik kembali (recall)  250 ribu unit kendaraan mereka karena memiliki masalah pada sistem injeksi bahan bakar.

Laman Inautonews, Jumat, 24 Februari 2012, melaporkan kendaraan yang termasuk kena recall adalah Nissan Juke, Infiniti M, Nissan March, dan beberapa model lainnya. Perusahaan akan memperbaiki sistem bahan bakar yang cacat itu.

Nissan mengatakan, bahwa jika masalah ini dibiarkan, akan menyebabkan kebocoran bahan bakar yang dapat menyebabkan mobil terbakar, tabrakan, dan mencederai penumpang. "Sensor bahan bakar tidak berfungsi secara baik sehingga bisa saja mobil yang dikendarai hilang kendali," tulis keterangan itu.

Namun hingga saat ini, belum ada laporan kecelakaan dan cedera penumpang yang timbul akibat masalah ini.

Sebagai tambahan, yang terkena dampak recall adalah Nissan Juke di kelas crossover yang dirakit di Inggris. Nissan Tiida di China, Nissan March atau Micra dibuat di India. Serta Nissan Serena, Infiniti M, dan Infiniti QX buatan Jepang, antara Agustus 2009 - Januari 2012.

Dari 250 ribu unit Nissan yang terkena recall, 93 ribu di antaranya berada di Jepang. (umi)

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun saat memberikan keterangan pers Jendral TNI bintang dua gadungan.(B.S.Putra/VIVA)

Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil

Pria berinsial JJ, mengaku sebagai anggota TNI pangkat Mayor Jenderal ditangkap saat mendatangi Markas Kodam I Bukit Barisan (BB). Ternyata TNI gadungan

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024