MT-25 Model Baru, Yamaha: Tinggal Tunggu Waktu Saja

Yamaha MT-25 2017.
Sumber :
  • ResponseJP

VIVA.co.id – Sejak pertama kali diluncurkan pada 2015 silam, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing belum memberi perubahan besar pada motor sport 250cc model naked, MT-25.

Gagahnya Yamaha MT 25 dengan Warna dan Grafis Baru

Pabrikan berlogo garpu tala itu hanya sekadar menyegarkan tampilan MT-25 lewat warna dan grafis beberapa waktu lalu. Adapun warna yang ditawarkan adalah Matte Grey, Blue Metalic, Black Metalic. Lantas kapan Yamaha Indonesia menghadirkan generasi terbaru dari MT-25?

General Manager After Sales & Public Relation YIMM, M Abidin mengatakan, pihaknya berniat menghadirkan model terbaru dari MT-25. Namun untuk waktunya, belum bisa dipastikan. "Saya pikir sih kita tunggu tanggal mainnya saja," kata Abidin saat dihubungi VIVA.co.id di Jakarta, Senin, 18 September 2017.

Motor Gahar Suzuki GSX-S300 Resmi Meluncur, Tantang Yamaha MT-25

Menurut dia, pasar motor sport 250cc cukup berkembang di Tanah Air. Sehingga tak menampik hal ini menjadi daya pikat bagi perusahaan untuk menghadirkan wajah baru dari MT-25. "Segmen MT-25 lumayan besar, orang sudah banyak yang suka touring dengan motor yang punya power besar. MT-25 juga salah satu produk terbaik kami lah," ujarnya.

Berdasarkan data yang dirilis Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia per Agustus 2017, periode Januari-Agustus, MT-25 terjual sebanyak 736 unit di seluruh Indonesia. Motor ini dijual dengan harga Rp47,1 juta on the road Jakarta.

Motor Baru Yamaha 150cc Meluncur Pekan Depan
Bajaj Pulsar N250.

Bisa Dipesan, Motor Baru Pesaing Yamaha MT-25 Dijual Rp26 Jutaan

Pabrikan roda dua asal India, Bajaj Auto resmi meluncurkan motor baru pesaing Yamaha MT-25, yakni Bajaj Pulsar N250.

img_title
VIVA.co.id
1 November 2021