Aksesori Mobil Ini Cocok untuk yang Suka Berkemah

Tenda mobil.
Sumber :
  • Dok: MINI

VIVA.co.id – Menikmati udara segar di alam terbuka adalah hal yang biasa dilakukan warga perkotaan saat libur. Tidak heran apabila beberapa kawasan wisata yang ada di dekat gunung menjadi ramai setiap akhir pekan.

Video Innova Zenix Hybrid Tak Kuat Nanjak Jadi Sorotan Warganet

Kondisi itu dimanfaatkan oleh para pengusaha untuk meraih untung dengan cara mendirikan berbagai penginapan yang lokasinya dekat dengan kawasan wisata tersebut.

Namun, tidak semua orang suka tinggal di dalam ruangan yang nyaman dan sejuk oleh pendingin udara. Beberapa justru memilih untuk mendirikan kemah, agar bisa lebih dekat lagi dengan alam.

Karung Ini Selamatkan Banyak Nyawa Pengendara Motor

Sayangnya, membawa peralatan untuk berkemah bisa menghabiskan tempat yang cukup banyak di dalam mobil, terutama jika mobil yang digunakan berjenis city car atau hatchback. Belum lagi ditambah berbagai perlengkapan untuk memasak makanan.

Situasi itu yang coba diatasi oleh Autohome, penyedia aksesori mobil asal Amerika Serikat. Dilansir dari Paultan, Rabu 3 Mei 2017, aksesori yang ditawarkan Autohome adalah sebuah tenda yang bisa dipasang di atap mobil.

Pengendara Motor Akrobat Depan Kantor Polisi, Endingnya Sesuai Harapan Netizen

Proses pemasangannya sangat sederhana, cukup dikaitkan ke roof rail yang tersedia pada mobil. Tenda ini ukurannya kurang lebih sama seperti roof box, namun bisa dibuka hingga membentuk sebuah tenda.

Proses membukanya juga tidak repot, hanya melepas empat kait yang ada di sisinya. Pegas yang ada di rangka akan otomatis mendorong tutup ke bagian atas dan menarik kain yang tersemat di semua sisi. Bahan kain diklaim antiair dan antipanas, sehingga Anda bisa tidur dengan nyaman tanpa takut kegerahan.

Untuk memudahkan orang masuk ke dalam tenda, tersedia tangga yang bisa dilipat. Tenda ini tersedia dalam beberapa ukuran dan bisa dipasang di hampir semua merek mobil, mulai dari buatan Jepang hingga Eropa. Harganya mulai dari US$2.500, atau setara dengan Rp33 juta. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya