Beranda Login
img_title

Dr. H. Soekarwo, SH, H. Hum

16 Juni 1950
s/d
Sekarang
img_title img_title
Pengabdian 25 tahun di pemerintah daerah berujung manis bagi Soekarwo. Ia menjadi gubernur Jawa Timur yang memulai kariernya sebagai birokrat. Berkat pengalamannya di jajaran birokrasi dengan puncak kariernya sebagai Sekretaris Daerah Kota Surabaya, ia berhasil menjadi gubernur dua kali.

Pria berkumis pemilik nama Soekarwo yang biasa dipanggil Pakde Karwo ini lahir di Madiun, Jawa Timur,16 Juni 1950. Masa kecilnya dihabiskan di Palur, Madiun.  Ayah dan ibunya tergolong petani makmur karena mereka memiliki lahan luas yang lebih dari cukup untuk membiayai sekolah anaknya. Soekarwo menikah dengan Nina Kirana dan dikaruniai tiga rang anak; FerdianTimur Satya, Karina Ayu Paramita, dan Kartika Ayu Prawitasari.

Dalam pendidikan, Soekarwo terbilang beruntung. Meski anak petani, dia bisa melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi. Ia mulai sekolah di SD Negeri Palur Madiun, SMP Negeri 2 Ponorogo, dan SMAK Sosial Madiun. Lalu meneruskan ke Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. Soekarwo berhasil meraih gelar sarjananya pada tahun 1979.  

Di tengah kesibukannya menjalani pekerjaannya, seperti ditulis dalam situs permerintah Provinsi Jawa Timur, Soekarwo juga mengikuti Program Pascasarjana  Hukum di Univesitas Surabaya dan mengambil program S-3 di Universitas Diponegoro Semarang, Jawa Tengah.

Lulus kuliah, ia mencoba masuk menjadi pegawai negeri. Kariernya di pegawai negeri dimulai pada tahun 1983. Saat usianya menginjak 33 tahun, Soekarwo menjadi Kepala Cabang Pendapatan Surabaya. Setelah itu, kariernya terus menaik. Ia menangani tingkat provinsi. Ia menjabat kepala Dinas Pendapatan Daerah Jawa Timur hingga Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur.

Puncaknya, pada 2008, Soekarwo maju sebagai calon gubernur berpasangan dengan Saefullah Yusuf. Untuk mempermudah dukungannya dalam gubernur, Soekarwo perlu kendaraan politik untuk maju di ajang Pilgub. Hasilnya, dia terpilih menjadi gubernur Jawa Timur untuk periode 2008-2013. Ia juga menjadi Ketua DPD Demokrat Jawa Timur.

Sukses pada Pilgub 2008, Soekarwo kembali mengikuti pilgub 2013 dan juga berpasangan dengan Saefullah Yusuf. Dia kembali berhasil memenangkan Pilgub untuk menjadi gubernur Jawa Timur 2013-2018. Seriring dengan itu, kariernya di partai juga meningkat. Ia dipilih Susilo Bambang Yudhoyono sebagai anggota Majelis Tinggi dalam kepengurusan DPP Partai Demokrat periode 2015-2020.
      
KELUARGA     
Istri            : Nina Kirana Soekarwo
Anak          : Ferdian Timur Satya
                    Karina Ayu Paramita
                    Kartika Ayu Prawitasari

         
PENDIDIKAN
SD Negeri Palur Madiun, 1962
SMP Negeri 2 Ponorogo, 1965
SMAK Sosial Madiun, 1969
S-1, Fakultas Hukum, Universitas Airlangga Surabaya, 1979
S-2, Pascasarjana Hukum, Universitas Surabaya, 1996
S-3, Universitas Diponegoro, Semarang, 2004

KARIER
Koordinator GMNI, Universitas Airlangga Surabaya,1976
Kepala Cabang Dinas Pendapatan Surabaya Selatan,  1983-1994
Kepala Subdinas Perbankan, Dinas Pendapatan Surabaya, 1994-1997
Kepala Dinas Pendapatan Daerah Tingkat I Jatim Pusat, 1997
Kepala Dinas Pendapatan Daerah Jatim, 2001
Ketua DP KORPRI Jawa Timur, 2005
Ketua Umum IPSI Jawa Timur, 2006
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa timur,  2003-2008
Komisaris Utama Bank Jawa Timur, 2005-2009
Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA GMNI) 2010-2014
Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur
Anggota Majelis Partai Demokrat, 2015-2020
Gubernur Jawa Timur,  2008-2013 dan 2013 - 2018

Berita Terkait
Khofifah Hadiri HUT Golkar, Airlangga: Sepertinya Kita di Jawa Timur Menang Pak Prabowo

Khofifah Hadiri HUT Golkar, Airlangga: Sepertinya Kita di Jawa Timur Menang Pak Prabowo

Politik

6 November 2023
Rakornis Golkar di Bali, Airlangga: Sudah Waktunya 2024 Kita Menang

Rakornis Golkar di Bali, Airlangga: Sudah Waktunya 2024 Kita Menang

Politik

3 Februari 2023
Susul Menantu Keluar dari Demokrat, Pakde Karwo Gabung ke Golkar

Susul Menantu Keluar dari Demokrat, Pakde Karwo Gabung ke Golkar

Politik

3 Januari 2023
Dikenal Sebagai Partai Terbuka, Alasan Politisi Pindah ke Golkar

Dikenal Sebagai Partai Terbuka, Alasan Politisi Pindah ke Golkar

Politik

30 Mei 2022
Keluar dari Demokrat, Bayu Menantu Pakde Karwo Gabung Golkar

Keluar dari Demokrat, Bayu Menantu Pakde Karwo Gabung Golkar

Politik

21 Mei 2022
Jubir Demokrat Sebut Mantu Soekarwo Kalah Pengalaman dari Emil Dardak

Jubir Demokrat Sebut Mantu Soekarwo Kalah Pengalaman dari Emil Dardak

Politik

22 April 2022
Demokrat Respon Kabar Persaingan Emil Dardak dan Menantu Soekarwo

Demokrat Respon Kabar Persaingan Emil Dardak dan Menantu Soekarwo

Politik

19 Januari 2022
Menantu Soekarwo Daftar Calon Ketua Demokrat Jatim

Menantu Soekarwo Daftar Calon Ketua Demokrat Jatim

Politik

24 Oktober 2021
Soekarwo akan Minta ke Jokowi Agar Cukai Rokok 2022 Tak Naik

Soekarwo akan Minta ke Jokowi Agar Cukai Rokok 2022 Tak Naik

Bisnis

7 Oktober 2021
Mantan Gubernur Jawa Timur Soekarwo Meninggal Dunia, Cek Faktanya

Mantan Gubernur Jawa Timur Soekarwo Meninggal Dunia, Cek Faktanya

Cek Fakta

7 Maret 2021
29 DPC Disebut Dukung Menantu Soekarwo Jadi Ketua Demokrat Jatim

29 DPC Disebut Dukung Menantu Soekarwo Jadi Ketua Demokrat Jatim

Nasional

13 Februari 2021
Calon Ketua Demokrat Jatim Tak Harus Muda, Penting Bervisi Milenial

Calon Ketua Demokrat Jatim Tak Harus Muda, Penting Bervisi Milenial

Nasional

8 Februari 2021
Emil Dardak vs Menantu Soekarwo Saingan Jadi Ketua Demokrat Jawa Timur

Emil Dardak vs Menantu Soekarwo Saingan Jadi Ketua Demokrat Jawa Timur

Nasional

29 Januari 2021
Soekarwo: Generasi Milenial Harus Tularkan Semangat Bung Tomo

Soekarwo: Generasi Milenial Harus Tularkan Semangat Bung Tomo

Nasional

11 November 2020
Dilantik Jadi Wantimpres, Pakde Karwo Punya Harta Rp27,7 miliar

Dilantik Jadi Wantimpres, Pakde Karwo Punya Harta Rp27,7 miliar

Nasional

16 Desember 2019
Jadi Anggota Wantimpres, Soekarwo Belum Lapor SBY

Jadi Anggota Wantimpres, Soekarwo Belum Lapor SBY

Politik

14 Desember 2019
Soekarwo Jadi Wantimpres, Begini Komentar Demokrat

Soekarwo Jadi Wantimpres, Begini Komentar Demokrat

Politik

14 Desember 2019
VIDEO: Habib Luthfi dan Wiranto Jadi Dewan Pertimbangan Presiden

VIDEO: Habib Luthfi dan Wiranto Jadi Dewan Pertimbangan Presiden

Nasional

13 Desember 2019
Diperiksa KPK, Soekarwo Tak Tahu Detail Dana Hibah Tulungagung

Diperiksa KPK, Soekarwo Tak Tahu Detail Dana Hibah Tulungagung

Nasional

28 Agustus 2019
KPK Cecar Eks Gubernur Jatim soal Pencairan Hibah ke Tulungagung

KPK Cecar Eks Gubernur Jatim soal Pencairan Hibah ke Tulungagung

Nasional

28 Agustus 2019
Share :