Juara Wimbledon 2017, Federer Akui Ketangguhan Cilic

Petenis asal Swiss, Roger Federer juara Wimbledon 2017
Sumber :
  • REUTERS/Daniel Leal-Olivas/Pool

VIVA.co.id – Roger Federer keluar sebagai juara Wimbledon 2017 usai mengalahkan Marin Cilic di partai final, Minggu 16 Juli 2017 malam WIB. Petenis asal Swiss tersebut menang dalam tiga game langsung, 6-3, 6-1, dan 6-4.

Prediksi Piala Liga Inggris: Chelsea vs Wimbledon

Di usia ke-35 tahun, tidak mudah bagi Federer melawan Cilic. Apalagi, stamina petenis asal Kroasia tersebut sangatlah prima.

"Fisik terkadang amat kejam," tutur Federer usai pertandingan, seperti dikutip dari BBC. Dia butuh waktu 1 jam 41 menit untuk mengalahkan Cilic di laga tersebut.

Novak Djokovic Kalahkan Carlos Alcaras dan Raih Gelar Cincinnati Open 2023

(Baca juga: Federer Sabet Gelar ke-8 Wimbledon)

"Marin bertarung dengan sangat baik dan dia adalah seorang pahlawan. Jadi selamat atas pencapaian di turnamen ini," imbuhnya.

Carlos Alcaraz Beats Novak Djokovic at Wimbledon 2023

Kemenangan ini menjadi yang kedelapan bagi Federer di ajang Wimbledon, sekaligus menjadi gelar ke-19 dia selama turun di ajang grand slam. Di tahun ini, dia sudah memenangi dua gelar, setelah enam bulan rehat karena cedera.

Federer pertama kali menjadi juara Wimbledon pada 2012 lalu. Kemudian dia menjelma menjadi kekuatan besar dalam tenis dunia.

Petenis asal Republik Ceko Petra Kvitova

Juara Wimbledon 2 Kali Petra Kvitova Umumkan Kehamilan Anak Pertama

 Juara dua kali Wimbledon Petra Kvitova mengumumkan bahwa dia sedang menantikan anak pertamanya dengan sang suami mantan petenis nomor satu Ceko, Jiri Vanek.

img_title
VIVA.co.id
2 Januari 2024