Marquez Tertarik Bikin Lintasan Balap MotoGP di Indonesia

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez merayakan juara dunia MotoGP 2016
Sumber :
  • Crash.net

VIVA.co.id - Marc Marquez ternyata tertarik untuk membangun lintasan balap MotoGP di Indonesia. Hal tersebut diungkapkan pembalap Repsol Honda tersebut jelang balapan GP Argentina, akhir pekan ini.

Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

Jelang balapan GP Argentina, Marquez dan beberapa pembalap lainnya seperti biasanya melakoni sesi jumpa pers lebih dulu, Kamis 6 April 2017. Selain menjawab pertanyaan dari para jurnalis, mereka juga menanggapi pertanyaan dari fans lewat instagram.

Beberapa pertanyaan tersebut memang cukup menarik, dan tidak selalu terkait dengan balapan di Argentina. Seperti Marquez, yang mendapat pertanyaan di mana ingin membangun lintasan balap, jika bisa memilih tempat di mana pun di dunia.

Meyakini Kebangkitan Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024

"Mungkin Ibiza? Tidak, Spanyol sudah punya cukup balapan dan Ibiza tidak akan bagus untuk balapan hari Minggu. Mungkin Maldives? Atau saya rasa di sebuah tempat di Indonesia. Menurut saya mereka pantas punya lintasan balap," kata Marquez, dilansir MotoGP.

Video Marc Marquez Kecelakaan saat Pimpin Balapan hingga Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Juara bertahan ini memang bisa dibilang sudah tak asing dengan Indonesia. Marquez tercatat beberapa kali berkunjung ke Tanah Air pada pramusim balapan MotoGP.

Marquez juga memiliki penggemar yang cukup banyak di Indonesia. Sementara itu, Indonesia memang tertarik untuk menjadi tuan rumah balapan motor kasta pertama ini, dan berencana untuk masuk kalender balap di 2018 mendatang. (one)

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

Maverick Vinales menjadi pemenang dalam MotoGP Amerika, Senin 15 April 2024 dini hari WIB. Pembalap Aprilia itu pun berhasil menorehkan rekor yang tak pernah diraih Rossi

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024