Vettel Yakin Ferrari Segera Akhiri 'Kutukan' di GP Monaco

Pembalap Ferrari, Sebastian Vettel
Sumber :
  • REUTERS/Maxim Shemetov

VIVA.co.id – Pembalap Ferrari, Sebastian Vettel, sangat percaya diri mampu mengakhiri “kutukan” puasa kemenangan di GP Monaco pada musim ini. Itu lantaran tim berlambang Kuda Jingkrak sedang dalam tren positif sejak awal musim.

Kedatangan Lewis Hamilton Bikin Saham Ferrari Meroket

Namun, hal itu bukanlah semudah membalikkan telapak tangan. Sebab, dalam empat musim terakhir atau sejak 2013, Mercedes selalu keluar sebagai juara di GP Monaco.

Jika keyakinan Vettel berhasil terwujud, itu berarti Ferrari mampu memutus torehan negatif yang sudah bertahan selama 16 musim. Sebab, terakhir kali pabrikan asal Italia itu mampu meraih juara di Sirkuit Monte Carlo yakni saat masih dikendarai oleh Michael Schumacher pada 2001.

Ferrari Ungkap Persoalan Utama di Musim 2023

"Saya pikir kami memiliki mobil dan tim yang sangat kuat. Jadi, tidak ada yang perlu kami khawatirkan," ujar pembalap asal Jerman seperti dikutip Motorsport.

"Jika Anda melihat beberapa tahun terakhir, memang benar Mercedes sangat kuat di sini sehingga mereka akan menjadi tim yang harus dikalahkan. Tapi, saya yakin jika kami bisa menjalani akhir pekan yang baik," jelasnya.

Keyakinan Leclerc Mampu Bangkit Bersama Ferrari di Musim Depan

Saat ini, Vettel masih memimpin perolehan poin sementara dengan 104 poin. Tepat d bawahnya, Lewis Hamilton menyusul dengan selisih hanya enam poin.

Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton

Gaji Fantastis Lewis Hamilton di Ferrari

Kepindahan Lewis Hamilton ke Ferrari di Formula 1 (F1) 2025 sangatlah mengejutkan. Karena tidak ada yang menyangka, pembalap asal Inggris itu mau meninggalkan Mercedes.

img_title
VIVA.co.id
3 Februari 2024