Porsche Beri Isyarat Bakal Turun di F1

Porsche
Sumber :
  • VIVA.co.id/Jeffry Yanto

VIVA.co.id – Pabrikan mobil sport asal Jerman, Porsche, mengungkapkan ketertarikannya untuk bergabung dengan Formula One (F1). Hal itu disampaikan oleh Kepala Keuangan dan IT Porsche, Lutz Meschke, usai menyaksikan balapan F1 GP Italia, akhir pekan lalu.

Alasan Legenda F1 Lewis Hamilton Ingin Ganti Nama

Namun, keikutsertaan pabrikan asal Jerman itu bukan sebagai peserta melainkan baru sebatas penyuplai mesin mobil. Untuk itu, dia masih berkonsultasi dengan Ross Brawn dan beberapa pihak yang berkecimpung di olahraga ini.

"F1 bisa menjadi salah satu tempat yang tepat bagi kami. Seperti yang Anda tahu, Formula E menjadi yang terpenting bangi kami untuk saat ini. Tapi, F1 selalu menjadi topik yang bagus untuk didiskusikan. Saya pikir kami berada dalam diskusi produktif mengenai mesn baru," ujar Meschke dikutip Motorsport.

RI Bakal Bangun Sirkuit F1 di Bintan, Begini Persiapannya

Saat ini, Porsche memang telah menyatakan komitmen untuk bergabung dengan Formula E mulai musim 2019/2020. Tapi, perwakilan mereka juga sudah beberapa kali mengikuti pertemuan mengenai regulasi mesin F1 2021.

Tampaknya pembicaraan mengenai rencana perubahan mesin F1 telah menarik perhatian Porsche. Mereka menilai penggunaan teknologi mesin V6 twin-turbo yang lebih sederhana dan murah telah menjadi daya tarik.

F1 GP Inggris Larang Pembalap Rusia Tampil

"Tentu saja. Kita harus mampu menekan biaya di F1. dan (regulasi) ini adalah cara yang tepat untuk mencapainya," jelasnya.

Denah lokasi sirkuit F1 di Bintan, Kepulauan Riau.

Sirkuit F1 di Indonesia akan Dibangun Megah, Begini Komentar IMI

Selain Sirkuit Mandalika yang akan menjad tempat diselenggarakannya MotoGP, Indonesia juga akan membangun sirkuit untuk penyelenggaraan Formula 1 alias F1

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022