Telan Kekalahan Kelima, Cavaliers Makin Terpuruk

Bintang Cleveland Cavaliers, LeBron James.
Sumber :
  • David Richard-USA TODAY Sports

VIVA – Pil pahit kembali dirasakan oleh Cleveland Cavaliers saat berjumpa Indiana Pacers di Quicken Loans Arena, Kamis pagi WIB 2 November 2017. LeBron James cs dipaksa menyerah dengan skor 107-124.

Kenang Kobe Bryant, NBA Perkenalkan Desain Baru Trofi MVP All-Star

Laga berlangsung ketat sejak kuarter pertama dimulai. Kedua tim saling kejar-mengejar angka. Keadaan ini berlanjut hingga kuarter kedua.

Kondisi Cavaliers mulai kendor di kuarter ketiga sehingga membuat mereka tertinggal tujuh angka di akhir kuarter ini. Keadaan semakin parah untuk Cavaliers di kuarter pamungkas hingga akhirnya finalis musim lalu ini harus menyerah dari Pacers.

LA Lakers Resmi Berikan Kontrak Reguler pada Stanley Johnson

Kekalahan ini menjadi kekalahan keempat secara beruntun yang diderita oleh Cavaliers dan yang kelima secara keseluruhan dari delapan laga yang sudah dilakoni oleh Cavaliers.

LeBron James kembali menjadi pencetak poin terbanyak bagi timnya dengan 33 poin. Dia melengkapinya dengan torehan double-double setelah mencetak 11 assists, yang sayangnya masih tak mampu membawa Cavaliers meraih kemenangan.

Patung Kobe Bryant dan Putrinya Didirikan di Lokasi Kecelakaan

Di kubu Pacers, Thaddeus Young menjadi bintang kemenangan dengan 26 poin.

Berikut hasil lengkap NBA, 2 November 2017:

Charlotte Hornets 126-121 Milwaukee Bucks
Indiana Pacers 124-107 Cleveland Cavaliers
Atlanta Hawks 109-119 Philadelphia 76ers
Phoenix Suns 122-116 Washington Wizards
Sacramento Kings 86-113 Boston Celtics
Miami Heat 97-91 Chicago Bulls
Memphis Grizzlies 99-101 Orlando Magic
New Orleans Pelicans 98-104 Minnesota Timberwolves
New York Knicks 97-119 Houston Rockets
Denver Nuggets 129-111 Toronto Raptors
Utah Jazz 112-103 Portland Trail Blazers
L. A. Clippers 119-98 Dallas Mavericks

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya