Erick Thohir Ingin BPK Awasi Terus Persiapan Asian Games

Erick Thohir
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA.co.id -  Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) terus memperkuat koordinasi dengan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Ini demi suksesnya sistem administrasi dalam penyelenggaraan Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Koordinasi tersebut bertujuan agar Pengelolaan keuangan INASGOC dilakukan secara transparan dan akuntabel. Ini sesuai ketentuan pada setiap tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan dan pertanggungjawaban.

INASGOC saat ini menjadi Satuan Kerja (Satker) sementara yang melekat pada Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora. Artinya, seluruh deputi, direktur, dan koordinator yang ada di INASGOC  berkaitan dengan Standard Operation and Procedure (SOP) yang berlaku dalam pengelolaan keuangan negara.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

Hal itu bertujuan agar tidak ada kasus hukum karena kesalahan dan penyalahgunaan keuangan yg menyebabkan kerugian negara. Ini disampaikan langsung oleh Ketua Pelaksana INASGOC, Erick Thohir.

"Atas dasar itulah, koordinasi yang sudah sering kali kami lakukan dengan BPK terus diperkuat. Termasuk pada pertemuan baru-baru ini. INASGOC memaparkan tugas dan tanggung jawab kepada BPK agar laporan keuangan yang kami lakukan lebih akuntabel," ujar Erick Thohir di Wisma Serbaguna, Senayan, Jakarta, Selasa 17 Oktober 2017.

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

Lebih lanjut, Erick menyampaikan, bila pertemuan INASGOC dan BPK itu penting karena, selain waktu penyelenggaraan kian dekat, anggaran yang akan dikelola  juga sangat besar. Maka itu, BPK diminta memeriksa sistem administrasi Asian Games secara berkelanjutan.

“Tahun depan akan banyak kegiatan yang dilakukan INASGOC, kami berupaya agar dengan dana yang besar tersebut, proses penganggaran, pelaksanaan/penggunaan dana di antaranya proses pengadaan dan pengelolaan dana pada bendahara, proses pencairan, dan administrasi keuangan dilaksanakan secara akuntabel sesuai ketentuan," ujarnya.

"Oleh sebab itu kami menginginkan agar pemeriksaan BPK atas penggunaan anggaran negara yang digunakan INASGOC untuk persiapan penyelenggaraan terus berlanjut hingga Asian Games selesai," ujarnya dalam rilis yang diterima VIVA.co.id

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya