Polisi Gulung Komplotan Begal Remaja Incar Handphone

Polisi bekuk kelompok begal handphone di Depok
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Zahrul Darmawan (Depok)

VIVA – Aparat Satuan Reskrim Polresta Depok bersama tim buru sergap Polsek Beji dan Polsek Pancoran Mas meringkus kawanan begal dengan modus merampas handphone

 “Ya Alhamdulillah, akhirnya kami berhasil meringkus kawanan pencurian dengan modus kekerasan yang belakangan ini berulah di Depok," kata Kasat Reskrim Polresta Depok, Komisaris Deddy Kurniawan kepada wartawan, Senin, 19 November 2018

Adapun lokasi kejadian yakni, di Jalan Agan Tanah Cimo, Beji, kemudian Jalan Bangau Raya, Pancoran Mas dan Jalan Raya Krukut Kecamatan Limo, Depok.

Dari hasil penyelidikan terungkap, para pelaku masih berusia belasan tahun. Tiga di antaranya telah dua kali masuk bui di Rumah Tahanan Cilodong, Depok.

Dalam aksinya, kelompok yang menyebut diri mereka sebagai Geng Pitara itu kerap bertindak sadis. Mereka tak segan-segan melukai para korbannya dengan celurit. Mereka mengaku sudah empat kali beraksi.

Mereka yaitu PA (20), O (18), AS (18), dan KS (17 tahun). Keempatnya dibekuk di tempat persembunyiannya masing-masing pada dinihari ini. PA dan O ditangkap di wilayah Kecamatan Pancoran Mas, AS ditangkap di kawasan Tangerang Selatan, KS dibekuk di daerah Rangkapan Jaya. 

“Dari empat orang ini, tiga di antaranya adalah residivis yang sudah dua kali masuk bui,” ujar Deddy.

Kelompok sadis ini, lanjut Deddy, diduga dipimpin oleh O yang juga bertindak sebagai eksekutor. Mereka kerap menyasar pengguna ponsel pada malam hari. Adapun barang bukti yang disita yaitu empat ponsel milik korban.

"Ponsel ini, ngakunya dijual kisaran Rp400 ribu sampai Rp900 ribu. Uangnya katanya buat makan mereka, ya buat beli minuman keras juga,” kata Deddy

Sebelum melancarkan aksinya, para pelaku terlebih dahulu berpesta minuman keras. “Kalau celurit yang digunakan katanya didapat usai tawuran dengan kelompok lain,” ujarnya.

Atas perbuatannya, mereka terancam Pasal 365 tentang pencurian dengan kekerasan. Kasusnya dalam pengembangan Polresta Depok.