Ribuan Kondom Bekas Ditemukan di Gorong-gorong Mega Kuningan

Pasukan oranye dan biru membersihkan gorong-gorong di kawasan Kuningan, Jakarta.
Sumber :
  • Foe Peace - VIVA.co.id

VIVA – Limbah alat kontrasepsi atau kondom bekas pakai ditemukan petugas pekerja pembersih saluran air limbah di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan. Petugas terpaksa harus mengangkut berkali-kali kondom bekas itu karena jumlahnya mencapai ribuan.

"Banyak sekali ya sampah plastik (di sana) termasuk salah satunya masalah kondom itu," kata Direktur Utama (Dirut) PD PAL Jaya, Subekti saat dikonfirmasi VIVAnews, Jumat 19 Juli 2019.

Bukan hanya sampah kondom, subekti merinci banyak sampah lain yang membuat mampet saluran air limbah di sana. Semisal pembalut bekas, botol plastik, hingga celana dalam bekas. "Celana dalam juga banyak sekali," katanya.

Pengerjaan ini, lanjut Subekti telah dilakukan sejak tanggal 2 Juli lalu. Total sudah sepuluh karung berukuran sekitar 10 kilogram berisi sampah yang tak wajar diangkut dari sana.

Karena itu, ia minta kesadaran kepada masyarakat agar tidak membuang sampah ke dalam closet. Banyaknya temuan ini adalah bukti minimnya kesadaran mereka.

"Nah kira-kira itu. Kalau ke toilet jangan buang celana dalam. Jangan gitu. Kalau di toilet kan ada peringatan, itu yang bersihkan kita. Perlu kesadaran ingatkan semua jangan sampai buang sampah ke saluran karena akan mampet. Sekarang pipa kita mampet karena itu," ujarnya.

Terkait temuan sampah kondom bekas pakai, dia tak mau berspekulasi asalnya dari mana. Kuat dugaan sampah jenis itu berasal dari toilet yang ada di hotel-hotel di kawasan tersebut.

"Itu kan mungkin hotel-hotel. Tapi memang banyak sekali sih. (Sampah) Pembalut, kondom (bekas)," katanya. [mus]