Sandiaga Bicara Pemberdayaan Santri dengan Santri-preneur

Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno.
Sumber :
  • Viva.co.id/Bayu Januar

VIVA – Bakal calon wakil presiden Sandiaga Salahuddin Uno mengaku tidak khawatir menghadapi calon rivalnya yang merupakan seorang ulama, yakni Ma'ruf Amin. Dia optimistis dapat bersaing dengan Ma'ruf untuk memperebutkan suara kalangan santri. 

Dia memahami kelompok santri sebagai bagian dari generasi penerus bangsa di ranah keislaman. Merekalah yang berada di bagian terdepan untuk menjamin ajaran Islam rahmatan lil alamin, Islam yang damai, dan umat Islam yang mandiri.

Sandiaga memiliki cara khusus untuk meraup suara dari kalangan santri. Namun, tetap mengedepankan isu pemberdayaan ekonomi yang akan digaungkannya dengan Prabowo Subianto.

Dia bersama Himpunan Pengusaha Santri Indonesia (Hipsi) mempunyai program yang dinamakan Santri-peneur, yakni pemberdayaan santri untuk melatih santri menjadi pengusaha dan dapat hidup mandiri.

“Kita dorong gerakan Santri-preneur, dan gerakan ini membuka begitu banyak peluang, khususnya di beberapa pesantren yang besar di Jawa Timur dan Jawa Tengah; untuk membuka wisata religi, untuk membuka kegiatan yang memberikan peluang untuk usaha bagi santri," katanya di rumahnya di Jakarta Selatan pada Selasa 14 Agustus 2018.

Program Santri-preneur itu, katanya, mencita-citakan agar para santri tak hanya menguasai ilmu keagamaan, melainkan juga memiliki keterampilan berwirausaha. “Insya Allah bisa lahir santri sukses di bidang ekonomi, keusahaannya, dan bisa membuat bangga bagi seluruh rakyat Indonesia," ujarnya.