Petugas Haji Mulai Diberangkatkan 4 Juli 2019

Petugas haji 2019
Sumber :
  • Dedy Priatmojo/VIVA

VIVA – Petugas haji Indonesia di Arab Saudi telah menyelesaikan rangkaian pembekalan terintegrasi di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur. Para petugas mengikuti pembekalan pada 23 April-2 Mei 2019.

Dalam waktu dua bulan ke depan, para petugas haji akan bertolak ke Arab Saudi untuk mempersiapkan pelayanan dan penyambutan kedatangan jemaah haji.

Kasubdit Bina Petugas Haji Kementerian Agama, Ahmad Jauhari, mengatakan untuk petugas haji daerah kerja (Daker) Madinah dan Bandara akan lebih awal berangkat ke Arab Saudi dalam dua gelombang.

"Daker Madinah dan Daker Bandara masuk asrama tanggal 3 Juli 2019, diberangkatkan tanggal 4 Juli 2019," kata Jauhari di Asrama Haji.

Menurut Jauhari, gelombang pertama petugas haji Daker Madinah dan Bandara diberangkatkan pada 4 Juli 2019, sekitar pukul 10.00 WIB. Kemudian gelombang 2 akan diberangkatkan di hari yang sama pukul 16.00 WIB.

Sementara, untuk petugas Daker Mekah, dibagi dua gelombang keberangkatan. Gelombang pertama, petugas masuk asrama haji 8 Juli 2019, dan diberangkatkan 9 Juli 2019.

"Gelombang kedua Daker Mekah berangkat tanggal 10 Juli 2019," ujarnya.

Jauhari menambahkan, petugas haji nantinya akan dikirimi surat masuk asrama sepekan sebelum keberangkatan.

Daker Madinah dan Bandara:

3 Juli 2019 masuk Asrama
4 Juli 2019 berangkat
4 Juli 2019 sampai Mekah untuk Umrah
5 Juli 2019 jam 10.00 pagi bergerak menuju Madinah
7 Juli 2019 kedatangan jemaah kloter pertama

Daker Mekah:

Gelombang 1
8 Juli 2019 masuk Asrama
9 Juli 2019 berangkat
9 Juli 2019 sampai hotel transit Mekah untuk Umrah
16 Juli 2019 jemaah haji kloter Madinah sampai ke Mekah

Gelombang 2
9 Juli 2019 masuk Asrama
10 Juli 2019 berangkat
10 Juli 2019 sampai hotel transit Mekah untuk Umrah
16 Juli 2019 jemaah haji kloter Madinah sampai ke Mekah

(ase)