Bertemu Jokowi di Istana, Zulkifli: PAN Fokus Kawal Suara Pilpres

Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan.
Sumber :
  • Dok. PAN.

VIVA – Ketua Umum Partai Amanat Nasional atau PAN, Zulkifli Hasan menemui Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu 24 April 2019. Spekulasi isu politik pun mencuat, bila PAN akan loncat dari koalisi pendukung Prabowo Subianto.

Merespons hal tersebut, Zulkifli menjelaskan, kehadirannya di Istana, dua hari lalu itu hanya dalam rangka sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). Saat itu, Zulkifli hadir dalam pelantikan Gubernur Maluku terpilih, Murad Ismail.

"Saya hadir di Istana sebagai Ketua MPR dalam pelantikan Gubernur Maluku. Sama seperti pelantikan gubernur gubernur lainnya. Apalagi, Murad Ismail adalah sahabat dan PAN mengusungnya di Pilkada Maluku lalu," ujar Zulkifli dikutip dari Twitternya, @ZUL_Hasan, Jumat 26 April 2019.

Zulkifli perlu menjelaskan hal ini, karena banyak pertanyaan yang dituju kepadanya usai dari Istana. Menurutnya, kader PAN masih fokus ikut mengawal perolehan suara partai di pileg dan pilpres.

"Kader PAN di seluruh Indonesia mulai dari provinsi, kabupaten, kecamatan sampai ranting saat ini masih fokus mengawal perolehan suara Partai dan Pilpres," tutur Zulkifli.

Kemudian, ia pun mengingatkan, agar di masa proses perhitungan suara ini tetap menjaga persaudaraan.

"Saudaraku dan sahabat semua, Di masa masa krusial penghitungan suara ini, mari tetap jaga dan rekatkan persaudaraan kita sesama anak bangsa. Pilihan boleh beda, Merah Putih kita tetap sama," tuturnya. (asp)

Baca: PAN Tegaskan Tetap Bersama Kubu Prabowo-Sandi, Jangan Percaya Rumor