Jokowi: Tinggalkan Cara-cara Lama

Pidato Jokowi di Sentul 14 Juli 2019.
Sumber :
  • VIVA/Eduward Ambarita

VIVA – Presiden terpilih untuk periode kedua, Joko Widodo, menyatakan dirinya bersama Ma'ruf Amin akan terus melanjutkan program pamungkasnya di bidang infrastruktur.

Jokowi menyatakan, ke depan pembangunan yang masif juga harus dibarengi inovasi.

"Kita harus meninggalkan cara-cara lama," kata Jokowi saat menyampaikan pidatonya di acara Visi Indonesia di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Minggu, 14 Juli 2019.

Inovasi, kata mantan Gubernur DKI Jakarta itu, adalah sebuah keharusan. Inovasi setidaknya menghilangkan budaya lama yang tidak efisien dan menghambat laju investasi.

"Manajemen seperti itu yang kita perlukan hari ini," kata dia.

"Kita harus menjadi negara yang lebih produktif, tingkatkan daya saing, fleksibel," ucapnya. 

Jokowi melanjutkan, infrastruktur yang menjadi fokusnya ke depan adalah tersambungnya pembangunan dengan sentra-sentra ekonomi masyarakat. 

"Menyambungkan infrastruktur seperti jalan tol, kereta api, pelabuhan, dan bandara dengan kawasan produksi rakyat. Kita sambungkan industri kecil, kita sambungkan dengan kawasan ekonomi khusus, kita sambungkan ke pariwisata," kata dia. (ase)