Airlangga Bantah Sudah Ajukan Nama Calon Menteri ke Jokowi

Airlangga Hartarto
Sumber :
  • VIVA/Airlangga Hartarto

VIVA - Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, membantah telah mengajukan nama calon menteri dari partainya ke Presiden Joko Widodo. Hal itu menanggapi beredarnya informasi sejumlah nama dari Partai Golkar yang disebut sudah diajukan ke Jokowi.

"Pada waktunya (diajukan ke Jokowi), jadi belum kita bicara secara detail," kata Airlangga ditemui usai rapat di Komisi VII DPR, Jakarta, Kamis 18 Juli 2019.

Dari lima nama yang beredar, Airlangga yang juga menjabat sebagai Menteri Perindustrian itu termasuk salah satunya. Namun, dia menegaskan belum ada pembicaraan dengan Jokowi.

"Belum. Belum benar. Nama itu, kan memang Golkar kadernya banyak," tuturnya.

Jelang pergantian pemerintahan atau periode kedua Joko Widodo pada 2019-2024, informasi liar soal isu nama Menteri memang marak beredar luas di aplikasi percakapan WhatsApp. Dikutip dari draf itu tertulis ‘Risalah Rapat Pengangkatan Nama-nama Menteri Pembantu Presiden dalam Kabinet Kerja Jilid II Periode 2019-2024 Masa kepemerintahan Ir. H. Joko Widodo dan Prof Dr. KH Maruf Amin bersama partai koalisi’.

Tertulis sejumlah figur elite partai pengusung Jokowi-Maruf seperti Ketua Umum DPP Golkar Airlangga Hartarto sebagai Menteri Koordinator bidang Perekonomian. Ada Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto sebagai Menteri Dalam Negeri. Lalu, dua politikus PDIP lainnya seperti Rieke Diah Pitaloka ditulis sebagai Menteri Ketenagakerjaan dan Maruarar Sirait sebagai Sekretaris Kabinet dan beberapa nama lainnya.