Osas Saha Mengintip Peluang Bela Timnas Indonesia

Penyerang PS TIRA-Persikabo, Osas Saha
Sumber :
  • Instagram/@pstni_official

VIVA – ?Tira Persikabo berhasil menang telak 5-2 atas Kalteng Putra dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat 26 Juli 2019 sore WIB. Osas Saha menjadi salah satu pemain paling menonjol.

Osas mampu menyumbangkan dua gol pada pertandingan itu. Dia meneruskan dua umpan silang yang diberikan oleh Manahati Lestusen dari sisi sayap kanan Tira Persikabo.

Dengan tambahan itu, sementara Osas sudah mencetak lima gol di Liga 1 musim ini. Nama pemain naturalisasi itu pun kini didengungkan bisa menjadi alternatif Timnas Indonesia.

Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan mengakui performa Osas sejauh ini memang menanjak. Dia berharap pemainnya itu tak cepat puas karena yakin kemampuannya lebih baik dari sekarang.

"Osas penampilannya saya akui terus membaik dan mudah-mudahan tidak cepat puas. Karena saya percaya kemampuan dia masih bisa lebih dari saat ini. Saya kenal lama sekali dengan Osas, sampai main di Liga Malaysia saya ketemu dia," kata Rahmad.

Terkait dengan pendapatnya mengenai kelayakan Osas dipanggil ke Timnas Indonesia. Menurut Rahmad, semua itu menjadi hal pelatih Simon McMenemy.

"Soal layak atau tidak main di Timnas, saya tidak mau mencoba buat pernyataan untuk intervensi apapun kepada pelatih Timnas," imbuh pria yang akrab disapa RD itu.

Osas sendiri memiliki harapan juga bisa membela Timnas Indonesia. Andai itu terjadi, mantan pemain Persija Jakarta itu akan memberikan yang terbaik bagi skuat Garuda.

"Saya orang Indonesia. Pasti ingin membela Timnas. Sekarang saya ingin tetap bisa bermain bagus, kalau dipanggil Timnas akan menyenangkan," tuturnya.