Tendangan Spektakuker Gelandang Tira Persikabo Bungkam Arema FC

Iliustrasi pemain Tira Persikabo merayakan gol.
Sumber :
  • instagram.com/pstni_official

VIVA – Tira Persikabo memaksa Arema FC menelan kekalahan di hadapan pendukung sendiri saat bentrok dalam lanjutan Liga 1 2019. Bermain di Stadion Gajayana, Malang, Sabtu 29 Juni 2019, tim tamu unggul 2-1.

Gol pertama pada pertandingan ini tercipta pada menit 26. Sundulan penyerang Tira Persikabo, Osas Saha usai menerima umpan Rifad Marasabessy meluncur mulus ke dalam gawang.

Memulai babak kedua dengan keadaan tertinggal membuat pemain Arema FC bermain semakin agresif. Beberapa kali skuat asuhan Milomir Seslija menciptakan peluang emas.

Baru pada ke-79 Singo Edan bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Makan Konate melepaskan tendangan bebas dari sisi kanan pertahanan Tira Persikabo dan bola masuk ke dalam gawang.

Keadaan imbang menambah intensitas pertandingan. Pada menit-menit akhir, tendangan dari tengah lapangan yang dilepaskan gelandang Tira Persikabo, Parfait Essenge berbuah gol.

Parfait melepaskan tendangan spekulasi setelah melihat posisi kiper Arema FC, Kartika Ajie berada lebih maju. Ketika hendak mundur, sial dia malah tergelincir sehingga bola tak bisa lagi dihalau.

Tambahan tiga angka membawa Tira Persikabo naik ke urutan kedua klasemen dengan raihan 11 poin. Sedangkan Arema FC yang punya tiga poin terpaku di urutan ke-14.

Susunan Pemain:

Arema FC: Kurniawan Kartika Ajie; Arthur Cunha, Hamka Hamzah, Johan Farizi, Alfin Tuasalamony, Hendro Siswanto, Makan Konate, Muhammad Rafli (Hanif Sjahbandi 60’), Dendi Santoso, Dedik Sewtiawan, Riky Kayame (Sylvano CVomvalius 46’).

Tira Persikabo: Angga Saputra; Khurshed Beknazarov, Abduh Lestaluhu, Andy Setyo, Rifad Marasabessy, Manahati Lestusen, Parfait Louis Essenge, Wawan Febrianto (Guntur Triaji 85’), Osas Saha, Ciro Henrique Alves, Loris Arnaud