Persija Jakarta vs Arema FC, Duel Seru Beda Kepentingan

Bintang Persija Marko Simic di laga kontra Arema FC.
Sumber :
  • Instagram/persijajkt

VIVA – Persija Jakarta akan menjamu Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu, 3 Agustus 2019.

Melihat dari rekor pertemuan, dipastikan laga pekan ke-12 ini bakal berjalan seru, seperti pertarungan sebelum-sebelumnya. Menarik lima tahun ke belakang, Persija dan Arema sudah bersua delapan kali.

Hasilnya, nyaris seimbang. Macan Kemayoran memenangkan dua pertandingan, sedangkan Singo Edan tiga kali menang. Sisanya laga berakhir tanpa pemenang.

Pertemuan terakhir Persija vs Arema tersaji di putaran kedua Liga 1 2018. Ketika itu, Persija sukses mencuri satu poin setelah mengimbangi Arema 1-1 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Pada musim lalu, Persija memang tampil mengesankan. Anak-anak Ibu Kota sukses merengkuh gelar juara Liga 1 dan mengawinkannya dengan trofi Piala Presiden 2018.

Persija di Zona Degradasi

Akan tetapi, situasinya saat ini berbeda. Persija kini terdampar di peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1 2019, alias zona degradasi. Ismed Sofyan cs baru mengoleksi poin enam poin dari tujuh laga yang telah dijalani.

Sedangkan Arema perlahan mulai menemukan ritme permainanya. Pasukan Milomir Seslija saat ini bertengger di papan atas dan menempati peringkat keempat dengan poin 18 dari 10 pertandingan.

Arema juga sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi. Mereka baru saja menghabisi Persib Bandung 5-1 pada laga pekan ke-11 di Stadion Kanjuruhan.

Artinya, pada laga ini kedua tim memiliki kepentingan yang berbeda. Persija butuh kemenangan untuk keluar dari zonda degradasi, sedangkan Arema butuh kemenangan untuk mengamankan posisi tiga besar.

Tapi, Persija dihadang jadwal yang padat. Setelah laga ini, Persija harus beranjak ke Makassar untuk menghadapi PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Selasa 6 Agustus 2019. Mereka akan menjalani leg 2 final Piala Indonesia yang sebelumnya sempat tertunda.

Komentar Pelatih Persija dan Arema

Pelatih Persija, Julio Banuelos, mengatakan persiapan timnya sudah maksimal, meskipun masih ada beberapa pemain yang absen karena cedera. 

Perihal pertandingan penting yang menanti mereka di Makassar, Julio menegaskan pemainnya tidak boleh membagi fokus. Dia meminta pemainnya untuk konsentrasi penuh pada laga melawan Arema terlebih dahulu, setelah itu baru memikirkan PSM.

"Setelah pertandingan ini (lawan Arema) kami baru akan pikirkan final. Tidak ada istilah melepas pertandingan Liga untuk final. Saya tegaskan, tidak. Kami membutuhkan poin untuk memperbaiki posisi di klasemen," kata Julio.

Arema bukan tanpa masalah. Mereka diadang badai cedera yang menimpa tiga pemainnya. Hendro Siswanto, Jayus Hariono, dan Dedik Setiawan, dipastikan tidak akan dimainkan pada laga ini.

"Pertandingan melawan Persija tentunya sangat menarik karena kedua tim memiliki sepak bola menyerang yang cukup baik. Pada pertandingan terakhir kami menang dan memiliki jumlah gol yang baik dan kami memiliki penyerangan dan pertahanan yang baik," kata Milomir.

"Kami memiliki atmosfer positif setelah menang besar lawan Persib. Saya lihat di sini kami juga ada defense dan menyerang yang baik untuk menghadapi pertandingan," imbuhnya. (ase)