Romelu Lukaku Mangkir Latihan MU, Dihukum Denda Rp6,9 Miliar

Penyerang Manchester United, Romelu Lukaku
Sumber :
  • Instagram/@manchesterunited

VIVA – Romelu Lukaku dikabarkan didenda oleh Manchester United. Ia didenda karena tidak muncul latihan bersama MU. 

Pada bursa transfer musim panas ini, Lukaku memang diisukan akan meninggalkan Old Trafford. Inter Milan dan Juventus adalah dua klub yang menyatakan tertarik dengan Lukaku. 

Bahkan, Juventus rela menukar Paulo Dybala dengan Lukaku. Namun, Dybala akhirnya menolak untuk pindah ke MU. 

Hal itulah yang kemudian membuat ia gagal pindah. Sedangkan tawaran dari Inter ditolak oleh MU. 

Dikutip dari Foxsport, Lukaku sempat diizikan untuk berlatih dengan mantan klubnya Anderlect. Namun MU kemudian meminta Lukaku untuk hadir latihan di MU pada Senin lalu. 

Hal itu kemudian membuat manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer marah. Manajer asal Norwegia ini tidak senang dengan perilaku dari Lukaku.

Sayangnya Lukaku tidak muncul pada sesi latihan tersebut. MU kemudian memutuskan untuk mendenda Lukaku sebesar £400,000 (sekitar Rp6,9 miliar). 

Jumlah denda tersebut sama dengan gaji dua pekan Lukaku di MU. (ren)