Resmi Jadi Pemain Juventus, De Ligt Tergoda Rayuan Ronaldo?

Matthijs de Ligt berduel dengan Cristiano Ronaldo di Final UEFA Nations League
Sumber :
  • Eurosport

VIVA – Juventus resmi merekerut bek tengah Belanda Matthijs De Ligt. Pemain 19 tahun itu diikat dengan kontrak berdurasi lima tahun. Dalam pernyataannya, Kamis 18 Juli 2019, Juventus mengkonfirmasi telah menyetujui biaya awal £67,7 juta (Rp 1,1 triliun) dengan klub De Ligt sebelumnya, Ajax Amsterdam.

Kepindahan De Ligt ke Juventus memang hanya menunggu waktu saja. Pasalnya, De Ligt sudah menyepakati kesepakatan personal dengan Juventus yang akan membuatnya bergaji £10 juta (sekitar Rp173 miliar) per musim. 

Nama De Ligt meroket setelah penampilan menawannya bersama De Amsterdammers musim lalu. Dia sukses mengantarkan Ajax ke semifinal Liga Champions dan merebut dua gelar bergengsi yakni Eredivisie Belanda dan Piala Liga Belanda.

Penampilannya itu akhirnya mengundang minat dari sejumlah klub besar seperti Manchester United, Real Madrid, Barcelona. Namun, De Ligt lebih memilih Juventus sebagai tantangan barunya. 

Menarik ke belakang, Juventus sebenarnya bukanlah pilihan utama bagi De Ligt. Beberapa waktu yang lalu, dia sempat dibuat galau untuk memilih Barcelona atau MU. Bahkan, Setan Merah ketika itu siap memberikan gaji sebesar  £12,3 juta (setara Rp225,2 miliar) per tahun untuknya.

Namun, pilihan De Ligt berubah 180 derajat, dia justru condong ke Juventus. Banyak yang mengira De Ligt memilih Juventus karena 'termakan' bisikan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Ya, De Ligt sempat tertangkap kamera tersenyum saat Ronaldo membisikkan sesuatu kepadanya. Hal itu terjadi usai pertandingan final UEFA Nations League, 10 Juni 2019. 

De Ligt mengaku pemilik lima Ballon d'or itu mengajaknya bergabung dengan Si Nyonya Tua. "Dia (Ronaldo) memintaku untuk gabung Juventus. Aku terkejut dengan permintaannya, itulah kenapa aku tertawa. Awalnya aku tidak paham," ucap de Ligt saat itu.

Ajakan Ronaldo pun diklaim membuat De Ligt luluh, dan kini memutuskan pindah ke Italia. Orang yang paling tahu tentang kesepakatan De Ligt dan Juventus tentunya adalah sang agen, Mino Raiola. Namun, Raiola menjelaskan, dirinya tidak tahu soal itu. Yang pasti, keputusan bergabung dengan Juventus bukan keputusan yang dibuat pemainnya dalam satu hari. 

"Selalu bagus ketika bisa bermain dengan para juara hebat seperti Bonucci. Mengenai apakah Ronaldo mengajaknya ke Juventus, tanya saja dia (De Ligt). Saya tidak tahu," kata Raiola, dikutip Mirror.