Baru Semusim di Juventus, Ronaldo Ingin Kembali ke Madrid

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • Instagram/@juventus

VIVA – Cristiano Ronaldo baru semusim bermain untuk Juventus. Dia masih terikat kontrak dengan Juve sampai 2022 mendatang, atau tiga tahun lagi.

Ronaldo didatangkan Juventus dari Real Madrid awal musim lalu dengan mahar €112 juta (sekitar Rp1,7 triliun). Nominal itu membuat Ronaldo menjadi pembelian termahal klub sepanjang masa.

Pada musim pertamanya, Ronaldo berhasil membawa Juve mempertahankan gelar Serie A untuk kedelapan kalinya. Ronaldo juga dinobatkan sebagai pemain terbaik Serie A 2018/2019.

Akan tetapi, dengan segala yang diraihnya di Italia, tak membuat Ronaldo bisa cepat melupakan Madird. Baru-baru ini, pemain 34 tahun tersebut membuat sebuah pengakuan bahwa dirinya rindu dan ingin cepat-cepat kembali ke Madrid.

Hal itu ia ucapkan ketika menerima penghargaan dari media Spanyol, Marca. "Aku merasa menyesal ketika meninggalkan Real Madrid," kata Ronaldo.

“Aku merindukan Madrid dan Manchester. Tapi, aku sembilan tahun di Madrid. Anak-anakku dan pacarku lahir di Madrid. Dan aku berharap kembali ke Madrid secepatnya," ucapnya.

Ronaldo menyudahi sembilan tahun kariernya di Real Madrid. Bersama El Real, Ronaldo berada di puncak kesuksesan. Ronaldo mencatatkan namanya dalam buku sejarah Madrid sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa klub, dengan torehan 450 dol dari 438 penampilan.

Megabintang Portugal itu juga sukses mempersembahkan empat gelar juara Liga Champions dan dua trofi LaLiga untuk Los Blancos. Dari segi individu, Ronaldo berhasil memenangi empat Ballon d'Or sebagai pemain Madrid. (ase)