Pengguna PUBG Mobile Indonesia Pertumbuhannya Mencengangkan

PUBG Mobile.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Misrohatun Hasanah

VIVA – Game online Player Unknown’s Battlegrounds atau PUBG Mobile resmi mengumumkan kompetisi PUBG Mobile Club Open (PMCO) 2019 final se-Asia Tenggara yang digelar di Indonesia pada 22 Juni 2019 di ICE, Bumi Serpong Damai, Tangerang, Banten.

Direktur PUBG Mobile Asia Tenggara, Oliver Ye, mengaku bangga dan menjadi inspirasi penting karena mengadakan turnamen skala internasional pertama di Indonesia.

"Bagi kami keberagaman, semangat persatuan, dan sportivitas tinggi yang ada di masyarakat Indonesia merupakan pilihan terbaik sebagai tuan rumah turnamen berskala internasional,” kata dia di Jakarta, Jumat malam, 24 Mei 2019.

Setelah berlaga di Indonesia, satu bulan berikutnya peserta yang berhasil maju ke babak selanjutnya akan berlaga di Shanghai, China, bersama peserta se-Asia Pasifik. Mereka akan memperebutkan hadiah sebesar US$2,5 juta atau Rp35 miliar.

Hingga akhir April 2019 tercatat dalam satu bulan rata-rata jumlah kota yang aktif memainkan PUBG Mobile berjumlah 220 dan tingkat kepemirsaannya adalah 23 juta orang.

Angka-angka fantastis di atas jadi mungkin muncul karena ternyata jumlah pengguna aktif PUBG Mobile di Indonesia dalam sebulan terakumulasi sebesar 100 juta pengguna.

"Indonesia menjadi pasar yang penting bagi kami. Oleh karena itu kami menghadirkan berbagai fitur dan aksesoris khas Indonesia seperti topeng ondel-ondel, baju khas Betawi hingga kaos barong. Kemeja batik juga bisa digunakan untuk bertempur dalam permainan," ujar Ye.

Bahkan, PUBG Mobile juga membawa event-event seperti 'Glory of Ramadhan' atau 'Semangat 45' untuk memberikan kearifan lokal. "Lokalisasi ini kami buat seri Batik. Paket Semangat 45. Kami ingin memperkenalkan budaya lokal Indonesia ke dunia," jelasnya.