Facebook Indonesia Antusias dengan Uang Digital Libra

Facebook baru saja mengumumkan Libra
Sumber :

VIVA – Juru Bicara Facebook Indonesia mengaku sangat antusias untuk ambil bagian dalam peluncuran Libra setelah baru saja diumumkannya uang digital Facebook baru-baru ini oleh Asosiasi Libra.

Libra merupakan sebuah mata uang digital yang dapat digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Dalam jawaban yang dikirimkan Facebook Indonesia melalui pesan WhatsApp, raksasa media sosial itu tidak banyak bicara. Namun mereka mengatakan ekosistem keuangan Libra akan lebih inklusif karena didukung oleh teknologi Blockchain.

"Facebook bergabung dengan Asosiasi Libra melalui anak perusahaan baru, Calibra. Perusahaan akan membentuk layanan keuangan untuk Libra. Calibra tidak sendiri, ada juga 28 anggota lainnya," kata Juru Bicara Facebook Indonesia, Senin 24 Juni 2019.

Kepala Eksekutif Facebook, Mark Zuckerberg mengatakan, selain menggunakan Blockchain, Libra juga memiliki enkripsi, sama seperti Bitcoin dan mata uang kripto lainnya. Peluncurannya direncanakan pada 2020.

Raksasa media sosial itu bermitra dengan beberapa perusahaan besar, seperti Visa, Mastercard, PayPal, eBay, Stripe, Lyft, Uber, Vodafone dan Spotify. Misi perusahaan meluncurkan Libra ialah untuk menciptakan infrastruktur keuangan global yang sederhana bagi miliaran orang di dunia.

Setelah diluncurkan, pengguna diklaim dapat mengirim, menyimpan dan membelanjakan mata uang digital Libra. Dompet digital kemungkinan akan menjadi satu pada platform WhatsApp atau Messenger, ada juga kemungkinan menggunakan aplikasi mandiri.