Solusi Kekinian Miliki Barang Impian dengan Mudah

Arisan mapan
Sumber :
  • instagram.com/arisanmapan__

VIVA – Budaya arisan sudah sangat melekat di masyarakat Indonesia. Tak sekadar menjadi sarana berkumpul antarkeluarga dan teman, arisan juga bisa menjadi cara efektif menabung atau mendapatkan barang yang diinginkan, seperti peralatan rumah tangga dan elektronik.

Cara inilah yang mendasari dibentuknya program Arisan Mapan. Mereka yang kesulitan membeli berbagai macam barang-barang yang dibutuhkan dengan cara tunai, bisa mendapatkannya lewat arisan.

Arisan Mapan pertama kali diluncurkan pada tahun 2009 dan hingga kini anggotanya sudah mencapai 2,5 juta orang yang tersebar di Pulau Jawa dan Bali. Sama seperti arisan konvensional, para anggota diwajibkan menyetor uang sesuai dengan barang yang diinginkan.

"Harus ada satu orang yang dipilih menjadi ketuanya. Mereka bisa mengajukan orang lain atau diri sendiri. Anggotanya minimal empat orang, maksimal 10 orang," ujar Chief of Marketing Chief of Marketing PT RUMA selaku pengelola Arisan Mapan, Mahpudz Effendi Mahpudz Effendi kepada media di Bogor, Senin, 24 Juni 2019.

Menariknya, setiap anggota bisa memilih barang berbeda sesuai yang mereka butuhkan dan jumlah setoran disesuaikan dengan harga barang tersebut. Pengocokan dilakukan oleh sistem sehingga lebih adil bagi setiap anggota.

Setiap bulan, masing-masing anggota menyerahkan uang setoran kepada ketua dan ketualah yang menyetorkan uang arisan. Pembayaran juga bisa dilakukan melalui minimarket atau aplikasi pembayaran.

Lantas, bagaimana jika terjadi masalah dalam pembayaran. Mahpudz mengatakan, itulah sebabnya dalam membentuk kelompok arisan sangat ditekankan untuk memilih orang-orang yang sangat dikenal dekat.

"Karena itu, kami tidak menggantikan peranan sosial di masyarakat. Bukan yang tidak kenal kita hubung-hubungkan. Kami hanya membantu mereka dalam sistem pengadaan barang, masalah trust kami tidak ganggu gugat," kata Mahpudz.

Arisan Mapan bisa diikuti dengan cara mendaftar melalui aplikasi. Barang yang berukuran kecil akan dikirimkan kepada ketua arisan, sementara barang dengan ukuran besar bisa diantar langsung ke alamat anggota. (ldp)