Ada Enggak Sih Manfaat Makan Nasi Goreng?

Nasi goreng.
Sumber :
  • Pixabay/Rosalinda222

VIVA – Nasi goreng adalah makanan yang mudah sekali dijumpai dan banyak sekali peminatnya. Rasanya yang lezat dan proses memasak yang mudah membuatnya jadi primadona bagi masyarakat.

Nasi goreng adalah makanan yang berbahan dasar nasi, dicampur dengan aneka sayuran, telur, potongan daging dan varian lainnya sesuai selera. Umumnya masyarakat pernah merasakan nasi goreng.

Olahan nasi goreng merupakan alternatif mencari rasa yang berbeda dari rasa nasi putih pada umumnya. Maka, tak heran jika dalam satu porsi nasi goreng banyak sekali lauk pauk yang dimasukkan menjadi satu, agar cita rasa nasi goreng semakin lezat.

Tapi, meski nasi goreng mengenyangkan, banyak masyarakat yang bertanya-tanya adakah khasiat dan nutrisi dari nasi goreng untuk kesehatan? Atau hanya mengenyangkan dan nikmat di lidah saja tanpa manfaat apa-apa?

Seluk beluk nasi goreng akan dibahas secara mendetail oleh dokter spesialis gizi klinis dr Verawati Sudarma, SpGK, dalam acara Ayo Hidup Sehat di tvOne, Selasa, 21 Mei 2019 pukul 13.00 WIB. Yuk, tonton acaranya lewat streaming di sini.