Kloter Pertama Jemaah Haji Berangkat 6 Juli 2019

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.
Sumber :
  • MCH 2019/Darmawan

VIVA – Kloter pertama jemaah haji Indonesia akan diberangkatkan ke Tanah Suci pada 6 Juli 2019. Kloter pertama akan mendarat di Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdulaziz, Madinah, Arab Saudi.

Jemaah akan diberangkatkan dalam dua gelombang. Gelombang pertama mendarat di Madinah, sedangkan gelombang kedua mendarat di Jeddah.

"Kemungkinan besar dimajukan satu hari, yang semula berangkat tanggal 7 Juli kita majukan jadi tanggal 6 Juli," kata Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, saat memberikan pembekalan anggota MCH 2019 di Kemenag, Jakarta, Selasa, 25 Juni 2019.

Sebelum keberangkatan, seluruh jemaah haji kloter pertama akan masuk ke dalam asrama haji embarkasi pada 5 Juli 2019. Keesokan harinya, 6 Juli 2019, jemaah haji akan diberangkatkan ke Tanah Suci.

"Kemudian secara berangsur-angsur beberapa kloter setelahnya menyusul (keberangkatan)," ujarnya.

Pada 2019, Indonesia mendapatkan kuota tambahan jemaah haji sebanyak 10 ribu jemaah, dari kuota normal sebelumnya 221 ribu. Dengan demikian, total jemaah haji 2019 berjumlah 231 ribu, dengan komposisi 214 ribu jemaah reguler dan 17 ribu jemaah haji khusus.