Hebatnya Mobil Listrik DFSK, Bisa Tempuh Jarak 1000 Km

DFSK Glory E3
Sumber :
  • VIVA/Jeffry Yanto

VIVA – Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, tak hanya diisi oleh mobil-mobil konvensional. Beberapa kendaraan berteknologi canggih, juga ikut meramaikan acara tahunan tersebut.

Salah satunya, ada di stan DFSK. Perusahaan yang dikenal sebagai ahlinya pembuat sport utility vehicle itu, memajang mobil listrik Glory E3.

Managing Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile sebagai agen pemegang merek, Franz Wang mengatakan, kendaraan listrik bukanlah sesuatu hal yang baru, karena DFSK sudah sejak lama memproduksinya.

"Glory E3 sebuah kendaraan listrik hasil riset dan pengembangan DFSK, ditenagai oleh energi listrik murni," ujarnya di ICE BSD, Tangerang, Selasa 23 Juli 2019.

Jantung penggeraknya adalah motor listrik permanent magnet synchronus, yang mampu menghasilkan tenaga 163 daya kuda dan torsi 300 Newton meter.

Dalam keadaan standar, Glory E3 bisa melaju hingga jarak 405 kilometer dalam satu kali cas. Namun, DFSK saat ini tengah mengembangkan sebuah teknologi baru yang kabarnya akan mampu membuat daya jangkau mobil listriknya hingga 1.000 km.

Soal pengisian daya baterai, jika menggunakan listrik standar, maka waktu yang dibutuhkan yakni delapan jam. Tapi, DFSK juga membekali Glory E3 dengan fitur fast charging. Sehingga, pengisian daya dari 20 persen ke 80 persen cukup memakan waktu 30 menit.