Hanya Ada Satu di Indonesia, Ini Wujud MINI Limousine

MINI Cooper.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dian Tami

VIVA – Modifikasi adalah salah satu cara mengekspresikan diri dengan mobil kesayangan. Tetapi, karena selera orang berbeda-beda, maka beragam gaya modifikasipun diaplikasikan. Mulai dari stance, street racing, rally style, dan masih banyak lagi.

Hal unik juga ditampilkan sebuah mobil MINI cooper saat acara QBig di BSD, Tangerang Selatan. Terlihat, mobil berkelir putih menarik perhatian, karena memiliki panjang dua kali lipat dari MINI biasa.

"Ini dua mobil MINI dijadikan satu. Iya, jadi memang sengaja modifikasi seperti ini, karena awalnya melihat di internet dan ingin hal berbeda," kata pemilik MINI Limousine, Dios, Minggu 16 Desember 2018.

Saat disinggung dana yang dihabiskan untuk menyatukan dua mobil tersebut, Dios enggan mengungkapkannya secara detail. Meski demikian, ia menegaskan, sudah berjalan lima tahun sejak awal melakukan modifikasi tersebut.

"Dua mobil MINI saja harganya sudah berapa. Satu mobil saja harganya Rp300-500 jutaan. Iya, pokoknya cukup besar pengeluarannya," ujarnya.

Saat disinggung perubahan apa saja yang dilakukan, Dios mengaku perubahan besar yang terjadi pada mobilnya tersebut hanya terdapat pada dua buah sunroof, selain ubahan mencolok pada badan mobil.

"Kalau detail banget saya enggak tahu, soalnya saya kasih ke bengkel dan mereka yang mengerjakan. Saya paling hanya beli sunroof untuk dipasang dan mereka pasangin. Ini transmisi automatic. Paling jauh masih sekitaran Jakarta saja. Ingin bawa keluar kota nanti, kalau ada acara lain," kata Dios.

Sebagai informasi, menyambut ulang tahun MINI ke-60, para pecinta MINI Cooper berkumpul di acara Mini Day 2018. Diinisiasi oleh Indonesia Coopret Registry (ICR), ratusan mobil MINI Klasik maupun Modern turut memeriahkan jalannya acara. (asp)