PCX dan NMax Bakal Dapat Lawan Baru, Mesinnya Spesial

Suzuki Burgman.
Sumber :
  • Motorcycle

VIVA – Pasar skuter matik brbodi bongsor di Indonesia, saat ini didominasi oleh dua merek tenar, yakni Honda dan Yamaha. Merek pertama mengandalkan PCX 150, sementara yang kedua mengisi pasar dengan NMax.

Sebelum dua model itu hadir, sebenarnya sudah ada beberapa merek lain yang memasarkan produk serupa. Salah satunya Suzuki, yang menawarkan Burgman 200. Namun, kala itu peminatnya tidak banyak, sehingga mereka memutuskan untuk menyetop penjualannya.

Kini, pabrikan motor berlogo S tersebut siap kembali meramaikan pasar skutik yang kini digandrungi masyarakat Indonesia itu. Mereka akan meluncurkan Burgman baru, seperti dikutip dari Greatbiker, Jumat 9 Agustus 2019.

Berbeda dengan versi yang sebelumnya ada di Tanah Air, Burgman edisi baru bakal menggendong mesin satu silinder berkapasitas 180cc. Meski kapasitasnya lebih kecil, tapi tetap lebih unggul dari PCX dan NMax, yang mengusung mesin 150cc dan 155cc.

Tidak hanya unggul dalam hal kapasitas, mesin itu juga dikabarkan merupakan hasil inovasi terbaru Suzuki. Jadi, bukan hasil pengembangan dari model yang sudah ada sebelumnya.

Proses perancangan mesin baru itu, yang membuat waktu peluncurannya molor. Tahun lalu, kabar mengenai Burgman 180 sudah merebak di media sosial. Tapi, hingga kini wujud aslinya nya belum juga muncul.

Meski didesain dan dikembangkan di Jepang, namun motor tersebut disebut-sebut akan dipasarkan ke seluruh pelosok dunia. Waktu peluncurannya diperkirakan akan dilakukan pada awal 2020. (dhi)