Nyicil Vespa GTS 300 Baru, Uang Mukanya kayak Beli Mobil

Vespa GTS Super Tech 300
Sumber :
  • VIVA.co.id/Pius Mali

VIVA – Jajaran produk sepeda motor merek Vespa kini sangat beragam, salah satunya GTS Super Tech 300. Skuter matik tersebut sudah diluncurkan di Indonesia beberapa waktu lalu, dan ditawarkan dengan banderol Rp152,9 juta on the road Jakarta.

Dengan harga tersebut, pemiliki mendapatkan skuter matik dengan desain ikonik. Tak hanya itu, meski lahir sebagai skutik, GTS Super Tech 300 menggendong mesin 300 cc satu silinder, bertenaga 23 tenaga kuda. Mesin tersebut dikombinasikan dengan sistem transmisi otomatis CVT.

Panel instrumennya sudah menggunakan layar TFT full-colour berukuran 4,3 inci, yang dapat dikoneksikan ke aplikasi VESPA di ponsel pintar melalui fitur Bluetooth. Dengan fitur ini, pengendara bisa melakukan perintah suara, menerima telepon, melihat pesan masuk, serta nagivasi.

Untuk memboyong skutik berbanderol ratusan juta rupiah ini, pemilik bisa melakukan pembayaran dengan sistem mengangsur. Dalam keterangan resmi Piaggio Indonesia, pembeli mendapat kemudahan dengan bunga nol persen untuk tenor 11 – 23 bulan.

Baca juga: Cakep, Royal Enfield luncurkan motor Rp20 jutaan

Dengan harga tunai Rp152, 9 juta, mencicil GTS 300 terbaru ini bukan perkara mudah. Penggemar Vespa harus menyiapkan uang muka total Rp46,913 juta. Untuk angsuran setiap bulannya sebesar Rp4,931 juta, dibayar selama 23 kali.

Bahkan, untuk pembelian normal, uang muka yang harus disiapkan ketika membeli skutik Italia itu secara kredit, sama besarnya dengan down payment membeli mobil keluarga merek Jepang, yakni Rp24,25 juta.

Sebagai ilustrasi, untuk kredit Vespa GTS Super Tech 300 selama 4 tahun atau 47 kali, konsumen harus menyiapkan uang muka Rp24,25 juta, ditambah dengan Rp11.327 untuk biaya administrasi dan asuransi. Sementara angsurannya Rp3,682 juta per bulan.