H-2 Pencoblosan, 682 Kotak Surat Suara di Bogor Rusak

Kotak suara rusak karena angin puting beliung di Bogor.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhammad AR

VIVA – Hujan deras disertai angin kencang puting beliung pada Minggu malam, 14 April, menyebabkan dinding gudang penyimpanan logistik pemilu di Ciseeng, Bogor ambruk. Akibatnya, sebanyak 682 kotak suara dan ratusan formulir C-1 rusak.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor, Ummi Wahyuni mengatakan, hujan deras disertai puting beliung terjadi Minggu malam, pukul 19.00 WIB

"Ada aliran air yang mampet, karena saking derasnnya hujan mengakibatkan jebolnya dinding rubuh, sehingga air masuk ke bawahnya. Karena posisi teman-teman sedang melakukan pengaturan, air mengenai kotak suara," kata Ummi kepada VIVA, Senin 15 April 2019.

Ummi menjelaskan, kerusakan akibat air yang merangsek masuk melalui dinding yang jebol. Saat ini, jumlah kerusakan sudah terindentifikasi oleh petugas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Dilaporkan, untuk wilayah Kecamatan Ciseeng, sebanyak 1.442 kotak suara akan distribusikan ke 290 TPS yang tersebar di sepuluh desa. 682 di antaranya rusak dan tak bisa digunakan. Sementara itu, 768 kotak masih bisa diselamatkan.

"Rusak di bagian bawah, sudah terdentifikasi ada 682 kotak suara. Kalau dalamnya formulir tidak ada ada masalah. Surat suara tidak masalah, dalam hanya formulir saja yang terkena bercak lumpur, kami sedang fokus ganti," kata Ummi.

Ummi mengatakan, proses pergantian kotak suara yang rusak akan dilakukan Senin hari ini. Kotak suara Pemilu 2019 ini akan diganti dengan mengunakan stok kotak suara saat Pilkada Bupati tahun 2018 .

"Proses ganti oleh kami sendiri. Semua pengadaan memang oleh KPU RI, tetapi kami mengganti dengan memakai stok kotak suara saat pilkada. Dan, kebetulan kotak suara sama dan kami masih punya," jelasnya. (asp)