Diam-diam Zulkifli Hasan Bertemu Kubu Jokowi di Bekasi

Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan.
Sumber :
  • Dok. PAN.

VIVA – Pertemuan Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan  dengan jajaran struktur utama Tim Kampanye Nasional Jokowi - Ma'ruf terjadi dalam buka puasa bersama.

Juru Bicara TKN, Arya Sinulingga, saat dikonfirmasi membenarkan pertemuan tersebut yang berlangsung di Bekasi, Jawa Barat. Menurut dia, pertemuan berlangsung santai dan bincang-bincang sebagai teman lama.

"Sebagai teman lah. Kita ngobrol-ngobrol santai saja," kata Arya sambil terkekeh menceritakan pertemuan kepada VIVA, Minggu malam 19 Mei 2019. 

Arya mengatakan, semua petinggi TKN hadir termasuk sejumlah sekretaris jenderal partai dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate, dan Bendahara TKN Wahyu Sakti Trenggono. 

Ia berdalih, pertemuan tadi membicarakan kerja sama politik ke depan mengingat partai Zulkifli merupakan pendukung Prabowo - Sandiaga Uno. 

"Ndak oborolin politik, Kita ketawa-ketawa aja," ujarnya.

Pertemuan antaran TKN dan Zulkifli sempat diceritakan Sekjen PKB Hanif Dhakiri melalui akun Instagram miliknya. Foto yang diunggah Hanif disertai tulisan 'Damai. Berbuka dengan damai dan canda tawa. PKB, PAN, PDI P, Nasdem dan Perindo.’

Sebelumnya kemungkinan PAN bakal merapat kembali ke barisan pemerintah dikatakan Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi. Viva Yoga mengatakan sikap partainya terhadap segala kemungkinan, termasuk bergabung ke barisan pendukung Jokowi. 

Namun ia menegaskan, sikap politik itu akan dinyatakan usai KPU mengumumkan hasil rekapitulasi Pemilihan Presiden 22 Mei mendatang.

Dia juga menampik pertemuan Jokowi dan Zulkifli di Istana beberapa waktu lalu turut membahas arah koalisi. Termasuk kehadiran Jokowi pada buka bersama di rumah Zulkifli baru-baru ini.

"Setelah tanggal 22 Mei seperti kata ketua umum Bang Zulhas (Zulkifli Hasan) nanti akan diputuskan di internal partai. Apakah nanti PAN akan bergabung dengan parpol pemerintah atau PAN akan berada di luar pemerintah,” kata Viva Yoga di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin 13 Mei 2019.