Keakraban Kate Middleton-Meghan Markle Dinilai Pura-pura

Pangeran William, Kate Middleton, Meghan Markle, Pangeran Harry
Sumber :
  • instagram.com/kensingtonroyal

VIVA – Meghan Markle dan Kate Middleton mematahkan rumor perselisihan di antara mereka. Keduanya, nampak berjalan berdampingan saat menuju gereja untuk pelayanan gereja saat perayaan Natal.

Keduanya pun terlihat tersenyum satu sama lain dan tampak akrab. Namun, seorang pakar bahasa tubuh Judi James mengatakan hal yang mengejutkan.

James mengklaim bahwa saudara ipar itu menunjukkan tanda-tanda persahabatan yang dipaksakan. James menjelaskan keduanya mengeluarkan isyarat bahasa tubuh yang sering digunakan oleh para politisi.

"Itu mengingatkan saya pada bahasa tubuh dalam politik. Hal yang dilakukan politisi ketika mereka berjalan dengan kepala negara lain dan ingin menunjukkan beberapa tanda hubungan atau persatuan," kata James, seperti dilansir dari Cosmopolitan.

Menurutnya, Kate dan Meghan berjalan beriringan, menunjukkan keakraban dan melakukan hal yang sama. Misalnya, ketika Kate mengangkat tangan kirinya pada saat yang sama dengan Meghan.

"Mereka berdua bergerak dengan cara yang terlalu kongruen untuk menunjukkan bahwa mereka sedang berbicara. Terlihat bagus, mereka mungkin berusaha terlalu keras," ujar James.

Sementara itu, dia mengatakan bahwa wajah Kate seperti berusaha menghilangkan ketegangan. Sebab, biasanya Kate memberi senyum klasik yang sempurna.

"Di sini, dia terlihat sedikit terhibur dengan apa yang terjadi. Sepertinya mereka hampir berbagi lelucon bahwa mereka harus melakukan rutinitas persahabatan ini," kata dia.

Ini merupakan penampilan pertama mereka sejak dirumorkan memiliki hubungan tak harmonis. Dan mungkin mereka sangat menyadari hal itu. Namun meski mereka mungkin berpura-pura akrab, bukan berarti senyum dan sikap mereka palsu, lihat saja momen manis ketika Meghan meletakkan tangannya di punggung Kate sebelum mereka pergi.