Al Ghazali Berharap Bisa Lebaran Bareng Ahmad Dhani di Jakarta

Ahmad Al Ghazali.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nur Faishal

VIVA – Keinginan Ahmad Dhani Prasetyo pindah ke Rumah Tahanan Kelas I Cipinang, Jakarta Timur, supaya bisa berlebaran dengan keluarga besarnya, kemungkinan sulit tercapai. Sebab, hingga kini surat permohonan belum direspons Kejaksaan Negeri Surabaya.

Tetapi, anak pertamanya, Ahmad Al Ghazali, masih berharap jaksa mengabulkan permohonan. "Harusnya sebentar lagi (Ahmad Dhani pindah dari Rutan Medaeng ke Rutan Cipinang). Insya Allah dikabulkan," kata Al di Rumah Tahanan Kelas I Surabaya di Medaeng, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, pada Sabtu 25 Mei 2019.

Al Ghazali datang membesuk Dhani bersama dua saudaranya, Ahmad El Jalaluddin Rumi (El) dan Abdul Qodir Jaelani (Dul). Datang pula ibu tiri mereka, Mulan Jameela, dan dua anaknya, Safeea dan Muhammad Ali. Kehadiran mereka membuat heboh pengunjung Rutan Medaeng.

Seperti diketahui, Ahmad Dhani meminta agar dipindah lagi ke Rutan Cipinang, Jakarta Timur, rutan semula ia ditahan dalam perkara ujaran kebencian yang ditangani pengadilan di Jakarta.

Sejak Februari 2019, dia dititipkan di Rutan Medaeng, karena menjalani sidang perkara pencemaran nama baik dalam vlog. Perkara di Surabaya tinggal putusan saja dan akan digelar sehabis Lebaran, 11 Juni 2019.

Nah, dalam masa penungguan itulah Dhani ingin pindah ke Rutan Cipinang, dengan alasan ingin berlebaran dengan keluarga besarnya yang tinggal di ibu kota. "Kalau dari majelis hakim dikabulkan, maka tinggal tunggu teknisnya dari kejaksaan," kata pengacara Dhani, Sahid.

Ia pun berharap, surat permohonan pemindahan penahanan segera direspos oleh Kejari Surabaya, apalagi Lebaran sebentar lagi. "Kita berharap dikabulkan (oleh Kejaksaan), dengan alasan kemanusiaan dan dia bisa berkumpul dengan keluarganya," ujar Sahid. (asp)