Soroti RUU KUHP, Dian Sastro Sindir Menkumham Yasonna Laoly?

Dian Sastrowardoyo.
Sumber :
  • Instagram @therealdisastr

VIVA – Nama Dian Sastro menjadi perhatian publik setelah menyuarakan pendapatnya mengenai RUU KUHP di media sosialnya. Dalam unggahannya itu Dian Sastro menyoroti point-point mengenai revisi RUU KUHP.  

Postingan Dian dalam media sosialnya beberapa waktu lalu itu menarik perhatian Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna Laoly. Yasonna Laoly menyebutnya tidak membaca secara utuh undang-undang hingga terlihat bodoh.

Disinggung oleh Yasonna, Dian pun menanggapinya dengan tenang. Dian mengunggah kembali apa Revisi Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RKUHP) yang ia komentari melalui akun instastory-nya sejak kemarin.

Dian Sastro pun sempat merepost instastory dukungan dari teman-temannya dan para pendukungnya terkait tanggapan Yasonna yang menyebut Dian terlihat bodoh. Tidak berhenti sampai di situ, beberapa jam lalu Dian mengunggah sebuah postingan foto dirinya berlatar black and white

Dalam foto itu Dian Sastro terlihat mengenakan kaca mata terlihat dengan seksama ke arah depan. Dalam foto itu Dian pun mengunggah caption yang terlihat seperti menyindir Yasonna. 

"Baca dan baca lagi. Cerna," tulis Dian dalam foto yang direpostnya dari unggahan Tommy Siahaan. 

Sontak saja, unggahan Dian itu menuai banyak dukungan dari netizen. 

"Semangat mbak bacanya, biar kita enggak dibilang ngawur," kata netizen. 

"semangat #teamdisas," kata netizen lain.

"Kami bersama mu mba Dian," kata Netizen lainnya. 

Sebelumnya Dian Sasto juga menanggapi Yasonna yang menyebutnya terlihat bodoh lantaran dirinya menyuarakan perihal RUU KUHP. Dian mengunggah kembali apa Revisi Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RKUHP) yang ia komentari.

"Dibilang enggak tau apa-apa lebih baik kita pelajari lagi yuk," tulis Dian, Selasa, 24 September 2019.

Dian Sastro menganggap hukum yang baru itu akan mengikat seluruh warga negara Indonesia, ia pun akan terus membaca untuk lebih memahami apa isi dari RKUHP. 

"Hukum ini akan mengikat kita sebagai warga negara. Saya dan teman-teman membaca dan ya kami akan membaca dan membaca lagi," katanya.

Dian Sastro juga menanggap lebih baik dirinya merasa bodoh dibandingkan merasa sudah tahu segala hal, ia juga meminta jika ada penjelasan lebih lanjut agar segera disosialisasikan. 

"Lalu kalo memang ada lampiran penjelasan lebih lanjut terkait KUHP tersebut, mohon disosialisasikan ke masyarakat dengan lebih baik beserta rujukannya," kata Dian Sastro.