Krisdayanti Poles Bakat Nyanyi Anak Sejak Usia 4 Tahun

Krisdayanti dan anak-anaknya saat berlibur
Sumber :
  • instagram

VIVA – Putri sulung dari pasangan Krisdayanti dan Raul Lemos, Amora Lemos mengikuti jejak sang Ibunda menjadi seorang penyanyi. Masih berusia 7 tahun, Amora telah dipercaya untuk mengisi lagu soundtrack dari film Rumah Merah Putih berjudul Sahabat Tersayang.

Sahabat Tersayang merupakan lagu daur ulang ciptaan mendiang Elfa Secioria yang dipopulerkan oleh Alika Islamadina. Amora pun berkesempatan untuk unjuk gigi saat tampil di jumpa pers film Rumah Merah Putih di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin, 17 Juni 2019. Didampingi oleh Krisdayanti, Amora tampak percaya diri membawakan lagu emosional itu.

Saat ditemui awak media, Krisdayanti menuturkan rasa bangganya terhadap olah vokal sang buah hati.

“Senang ya, setelah melewati proses akhirnya Amora bisa dikategorikan lulus. Bukan hanya sekadar putri dari penyanyi, tapi dia juga berproses ditunjuk langsung sama pihak Alenia (rumah produksi film Rumah Merah Putih),” katanya.

Wanita 44 tahun itu menyebutkan Amora mulai belajar menyanyi sejak usia 4 tahun. Hanya dari gesture putrinya, KD dapat melihat ada bakat terpendam dalam diri Amora yang harus segera digali dan dikembangkan. Dua sahabat KD, Ruth Sahanaya dan Titi DJ mendorong niatnya itu.

“Dia sudah serius berlatih ya. Dari body language anak ini sudah terlihat mengenal instrumen. Dia kenal nada, bisa tahu perfect tone karena sejak umur 4 tahun latihan. Itu pun yang minta diseriusin latihan sama Ruth sama Titi. Katanya, 'Seriusin deh KD, anak lo harus dilatih'. Karena kadang penyanyi punya feeling ya kalau seorang anak bisa menyanyi,” ucap Ibu empat anak itu.

Selain karena banyak latihan, Amora sendiri mengaku kepada KD bahwa ia terbiasa melihat sang Ibunda manggung. Hal tersebut membuatnya semakin familiar dengan teknis-teknis menyanyi.

“Saya tanya (Amora), katanya karena sering lihat saya menyanyi. Saat pegang mic itu sebenarnya enggak ada teknisnya, cuma dia melihat dan gesture memegang mic beda dari kita karaoke. Setelah melihat itu, saya juga latih bagaimana caranya. Syukur Alhamdulilah saya terharu, bangga,” pungkasnya.

Film Rumah Merah Putih sendiri mengangkat kisah anak-anak di perbatasan Nusa Tenggara Timur. Seperti diketahui, Amora mewarisi darah Timor Leste dari ayahnya, Raul Lemos. Sehingga momen debutnya dalam soundtrack film ini sangat pas.

“Apalagi ini film anak tentang perbatasan. Itu pula yang melatarbelakangi ayahnya kasih izin. Mbak Nia (eksekutif produser) hubungi saya November tahun lalu dan memang ada latar belakang itu,” ucap KD. (zho)