Konser di Borobudur, Westlife Puji Bangunan Sejarah Indonesia Cantik

Konser Westlife di Borobudur
Sumber :
  • VIVA/Wahyu Firmansyah

VIVA – Westlife sukses menggelar konser terakhirnya di Indonesia yang bertempat di Kuil Sam Poo Kong, Semarang, Jawa Tengah, Minggu, 1 September 2019. Shane Filan, Nicky Byrne, Mark Feehily, dan Kian Egan sebelumnya telah menghibur para fans mereka di Jakarta, Palembang, dan Magelang.

Setelah lima kali konser di Indonesia, para personel Westlife merasakan hal yang luar biasa dan banyak kenangan di Indonesia.

"Aku tahu kalian semua suka dengan band ini, jadi kami ingin menunjukkan rasa terima kasih kami yang sudah mendukung kami sejak 1999. Kami punya banyak kenangan di London, Indonesia, bandara Jakarta," ujar Nicky.

Westlife juga mendapatkan banyak sekali ucapan cinta dan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia di media sosial mereka masing-masing, mereka juga senang dengan tempat konser pada malam hari itu.

"Di Twitter dan Instagram dapat melihat bagaimana Indonesia sangat mencintai Westlife. Kalian selalu mendukung kami, terima kasih Indonesia. Aku senang bisa tampil dengan panorama dan background seperti ini," katanya.

Westlife juga merasakan keramahan masyarakat Indonesia setiap kali mereka berkunjung, mereka pun akan menceritakan bagaimana keramahan serta bangunan bersejarah di Indonesia.

"Indonesia adalah negara yang sangat menyenangkan. Setiap kali kami kembali ke Indonesia kalian selalu menunjukkan keramahan dan senang," katanya.

"Ketika kami pulang ke rumah di Irlandia, kami akan mengingat bangunan bersejarah ini sangat cantik, terima kasih," sambungnya.