Jelang Putaran 2 Oneprix 2019, Begini Persiapan Rafid Topan

Pembalap PARD Racing, Rafid Topan (Podium Tertinggi)
Sumber :
  • Instagram/@oneprixid

VIVA – Pembalap PARD Racing, Rafid Topan Sucipto mengaku, sudah siap menatap putaran 2 Kejuaraan Nasional Oneprix-Motoprix Championship 2019. Rafid sudah melakukan evaluasi dari hasil putaran 1.

Pada putaran 1 yang akan berlangsung di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu 7 Juli 2019, Rafid mampu meraih podium tertinggi. Dia tercepat di race 2 kelas bebek 4 tak 150cc tune up injection (expert).

Pembalap asal Jakarta itu jadi yang tercepat setelah mencatatkan waktu 20 menit 11.341 detik. Di putaran 2 yang akan berlangsung pada Minggu 4 Agustus 2019 di Tasikmalaya lagi, Rafid telah melakukan semua persiapannya dengan matang.

“Persiapan untuk putaran 2 Kejuaraan Nasional Oneprix IMC 2019 saya berlatih dengan serius, karena saya sudah 2 tahun tidak mencoba Sirkuit Bukit Peusar dan balapan dengan motor 150cc. Jadi, dari hasil putaran 1 yang kemarin, saya coba analisa dan kembangkan lebih baik lagi," kata Rafid seperti dikutip 100kpj.

Rafid Topan saat ini menduduki posisi kedua pada klasemen kelas Expert, dengan raihan 35 poin. Dia hanya terpaut satu poin saja dari sang pemuncak klasemen, Dicky Ersa. (ren)