Lawan Ahsan/Hendra di Final Hong Kong Open Ternyata Panghancur Minions

BWF World Tour.
Sumber :
  • BWF

VIVA – Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi harapan terakhir Indonesia untuk bisa membawa pulang kembali gelar juara ganda putra dari BWF World Tour Super 500, Hong Kong Open 2019.

Peluang The Daddies untuk merebut gelar juara itu sangatlah besar, sebab mereka tinggal selangkah lagi naik ke podium juara.

Namun, ada catatan-catatan penting yang harus diwaspadai dari reputasi calon lawan mereka di partai final siang nanti, Minggu 17 November 2019.

Di final nanti Ahsan/Hendra akan menghadapi ganda putra asal Korea Selatan, Choi SolGyu/Seo Seung Jae.

Memang jika berkaca dari status mereka di daftar ranking dunia, tentu saja pecinta bulutangkis dunia tak meragukan Ahsan/Hendra bakal dengan mudah bisa mengalahkan Choi/Seo. Perlu diketahui, Ahsan/Hendra saat ini berkuasa di ranking 2 dunia, sedangkan lawannya itu cuma bercokol di rangking 13 dunia.

Tapi, Ahsan/Hendra tak boleh meremehkan juara Vietnam Open 2019 ini, sebab mereka sering membuat kejutan besar dengan menumbangkan raja-raja ganda putra dunia. Yang terbaru sebelum lolos ke final mereka mempecundangi ranking 6 dunia, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Kemenangan atas pemegang medali emas Badminton Asia Championships 2019 itu merupakan kemenangan yang sangat luar biasa. Bagaimana tidak, ganda Jepang itu sedang dalam penampilan terbaiknya lho. Buktinya sebelum dikalahkan Choi/Seo, Hiroyuki/Endo melumat ganda putra terbaik dunia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Nah yang paling harus diingat oleh Ahsan/Hendra, Choi/Seo merupakan orang yang mengubur mimpi The Minions untuk bisa menjadi juara dunia di BWF World Championships 2019 lho.

Mereka yang membuat geger dunia di BWF World Championships 2019 karena berhasil menghancurkan Kevin/Marcus di laga perdana ajang bulutangkis paling prestisius di dunia ini. Bahkan, Kevin/Marcus dipaksa angkat kaki dari Basel di laga perdana alias babak 32 besar dengan cara yang sangat tragis.

Bagaimana tak tragis, Kevin/Marcus tersingkir setelah gagal mendapatkan 1 poin penting di detik-detik akhir game tambahan. Saat itu padahal Kevin/Marcus sudah unggul pada kedudukan 20-19 dan hanya membutuhkan 1 poin saja untuk melaju ke babak 16 besar.

Tapi apa yang terjadi, Choi/Seo menciptakan berhasil menyamakan angka 20-20. Setelah poin sama kuat pertarungan bertambah tegang dan menutup pertarungan apalagi saat duo Korea itu berbalik unggul 20-21.

Kevin/Marcus kembali menyamakan angka dan membuyarkan impian kemenangan Choi/Seo. Sayangnya Marcus membuat kesalahan dan akhirnya kejutan besar terjadi, Choi/Seo menghajar Kevin/Marcus dengan angka akhir 23-21.

Ketika itu memang pertarungan harus dituntaskan melalui rubbergame sebab di dua game sebelumnya Kevin/Marcus dan Choi/Seo saling berbagi kemenangan. Kevin/Marcus memenangkan game pertama dengan angka 16-21, Choi/Seo memenangkan game kedua 21-14.

Dengan apa yang dialami Kevin/Marcus di BWF World Championships 2019, kiranya Ahsan/Hendra benar-benar harus ekstra waspadai. Apalagi ini pertama kalinya mereka bertarung dengan Choi/Seo.

Yang terpenting lagi, Choi/Seo terkenal memiliki pertahanan yang kuat dan memiliki strategi bertanding yang hebat.

Baca: Riwayat Mengerikan Lawan Anthony Ginting di Final Hong Kong Open