Putra Tertua Pemimpin Korut Akui Adiknya Siap

VIVAnews - Putra tertua pemimpin Korea Utara Kim Jong Il, Kim Jong Nam membenarkan kabar yang menyebutkan bahwa adik lelakinya akan menjadi pemimpin Korut berikutnya.

PKB dan Nasdem Merapat ke Koalisi Prabowo-Gibran, Kaesang Bilang Begini

"Ya, saya dengar berita yang dilaporkan media. Saya kira itu benar," kata Kim Jong Nam dalam bahasa Inggris dalam sebuah wawancara dengan stasiun televisi Jepang, TV Asahi di Macau yang disiarkan Selasa, 9 Juni 2009.

Media Jepang memang rajin mengikuti pergerakan Kim Jong Nam, yang kerap bepergian ke China dan Macau.

Kim, 67 tahun, diketahui memiliki tiga putra dari dua ibu berbeda. Spekulasi tentang siapa putra yang akan menggantikan dirinya merebak sejak Kim dikabarkan menderita stroke musim panas lalu.

Pekan lalu, dikabarkan bahwa Korut mengadakan misi diplomasi bahwa putra termuda Kim yang berusia 26 tahun, Jong Un, akan menjadi pemimpin berikutnya di negara komunis tersebut menggantikan ayahnya.

"Ayah sangat mencintai adik saya sebagai anaknya. Saya harap dia bisa melakukan yang terbaik bagi rakyat Korut demi kebahagiaan mereka dan kehidupan yang lebih baik," kata Jong Nam. Namun, TV Asahi tidak menyebutkan kapan wawancara berlangsung.

Pergantian kekuasaan di Korut muncul di tengah ketegangan di semenanjung Korea terkait uji nuklir Korut pada akhir Mei, dan serangkaian peluncuran rudal jarak pendek setelah tes nuklir.

Jong Nam telah lama dianggap sebagai kandidat favorit untuk menggantikan ayahnya, tapi dikabarkan kehilangan dukungan ayahnya karena gaya hidup Jong Nam yang sulit dikendalikan.

Penyebab Juara Bertahan Bandung bjb Tandamata Takluk di Laga Perdana Proliga

Pada 2001, dia ketahuan masuk ke Jepang menggunakan paspor palsu dan mengaku kepada petugas bahwa dia ingin mengunjungi Tokyo Disneyland. Ibu kandung Jong Nam adalah mantan aktris yang telah meninggal, Sung Hae Rim.

Sementara itu, hanya sedikit yang diketahui tentang Jong Un, 26 tahun. Ibunya, Ko Yong Hi, juga memiliki putra lain, yakni Kim Jong Chol. Namun, sang ayah dikabarkan tidak mendukung pria 28 tahun itu sebagai calon pemimpin berikutnya.

Jong Un belajar di Sekolah Internasional Berne di Swiss hingga 1998 dengan nama samaran Pak Chol. Dia mempelajari bahasa Inggris, Jerman, dan Prancis. Ini menurut majalah mingguan Swiss,  L'Hebdo, pada awal tahun ini dengan mengutip keterangan dari teman sekelas dan pegawai sekolah. (AP)

antique.putra@vivanews.com

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto

Jokowi Tunjuk Menko Airlangga Jadi Ketua Pelaksana Tim Nasional OECD, Intip Tugasnya

Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi menunjuk Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, sebagai Ketua Pelaksana Tim Nasional OECD.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024