Logo BBC

Trump Tunda Beri Sanksi ke China atas Uighur demi Perjanjian Dagang

-Reuters
-Reuters
Sumber :
  • bbc

Presiden AS Donald Trump mengatakan dia tidak memberikan sanksi kepada pejabat China terkait penahanan kelompok Muslim di Xinjiang karena ia kini berada di "tengah-tengah perjanjian perdagangan".

Trump mengatakan kepada situs berita Axios bahwa kesepakatan "hebat" itu membuatnya tidak dapat menjatuhkan "sanksi tambahan".

China dilaporkan menahan sekitar satu juta warga Uighur dan kelompok etnis lainnya di kamp-kamp di Xinjiang untuk indoktrinasi dan memberi mereka hukuman, tetapi negara itu membantah telah melakukan penganiayaan.

Masalah ini muncul setelah mantan pejabat pembantu Trump, John Bolton, menulis sejumlah tudingan dalam buku yang ditulisnya.

Bolton menuduh bahwa pada pertemuan puncak tahun lalu, Trump memberi Presiden China Xi Jinping lampu hijau untuk membangun kamp-kamp di wilayah barat China dan Trump mengatakan hal itu "tepat untuk dilakukan".

Trump membantah tuduhan itu.

Apa yang dikatakan Trump kepada Axios?

Trump mengatakan itu dalam wawancara Jumat lalu, yang kemudian diterbitkan oleh situs berita AS pada hari Minggu.