Bangun Bandara dan Jalur Kereta Demi Genjot Pariwisata Danau Toba

Menteri Pariwisata, Arief Yahya Saat Memberikan Keterangan Pers di Medan.
Sumber :

VIVA – Pemerintah terus menggenjot pembangunan infrastruktur untuk perkembangan destinasi wisata Danau Toba, Sumatera Utara. Baik pembangunan aksesibilitas jalur darat, jalur laut, dan jalur udara menuju danau vulkanik terbesar di dunia ini.

Puncak Arus Balik Lebaran di Sumut Berlangsung Selama 3 Hari

"Jalan tol Medan-Kualanamu-Tebingtinggi untuk sekarang. Kemudian, akan dikerjakan tol disambung sampai Pematang Siantar. Nanti Siantar ke Parapat Kabupaten Simalungun. Itu tanggungjawab saya," ucap Menteri Pariwisata, Arief Yahya pada acara wisudah Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Medan, Rabu 17 Oktober 2018.

Arief menjelaskan untuk pembangunan Tol dari Parapat ke Kota Sibolga itu, tanggungjawab dari Direktur Utama Badan Pelaksana Otoritas Danau Toba (BPODT), Arie Prasetyo, dan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.

Geopark Kaldera Toba, Situs Diakui UNESCO yang Miliki Ragam Aktivitas Wisata

"Tapi, jangan dikhawatirikan Karena, sudah disetujui (Presiden Joko Widodo). Ini lah saya katakan besar sekali (Pembangunan infrastruktur untuk Danau Toba)," tutur Arief.

Lebih lanjut, Arief mengungkapkan pemerintah melibatkan sejumlah kementerian dan lembaga untuk membangun infrastruktur udara seperti Bandara Sibisa di Kabupaten Toba Samosir dan pengembangan daya tampung Bandara Silangit Internasional Airport, Kabupaten Tapanuli Utara.

Asupan Mineral Pembalap F1 Powerboat Danau Toba 2024 Terjaga

"Jadi, Danau Toba punya dua Bandara. Tiga Bandara, kalau dari Bandara Kualanamu. Untuk masuk ke Bandara Sibasi akan kita bangun," sebut Arief.

Kemudian, pemerintah juga akan segera membangun akses ke danau terbesar di Asia itu, dengan menggunakan kereta api. Arief menjelaskan akses kereta api dari Medan hingga Parapat. "Termasuk membangun dermaga di Danau Toba dan akses laut dari Pelabuhan Kuala Tanjung Kabupaten Batubara," tegasnya.

Trail of The Kings Danau Toba 2024.(dok BPODT)

Pelari Indonesia, Malaysia Hingga Amerika Siap Bertarung di Trail of The Kings Danau Toba 2024

event lari trail berstandar internasional, dengan bertajuk 'Trail of The Kings (TOTK) Zero Edition', yang berlangsung di Water Front City, Pangururan, Kabupaten Samosir,

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024