Lewat SYNRGY, BCA Bertekad Majukan Industri Digital di Tanah Air

BCA Rilis SYNRGY
Sumber :
  • Dok. BCA

Pertumbuhan pengguna internet di Indonesia terus bertambah secara signifikan setiap harinya. Hal ini menunjukkan bahwa Indonesia tengah menikmati geliat digitalisasi. Sehingga, muncullah banyak platform yang terangkai dalam bidang-bidang startup. Laju positif startup di Indonesia juga menunjukkan pertumbuhan yang luar biasa dan terdiri dari segmen kreatif dalam rangka menjawab kebutuhan masyarakat zaman now.

Bayar Zakat dan Donasi Kini Bisa Via BCA Mobile, Simak Caranya

Latar belakang inilah yang mendorong PT Bank Central Asia Tbk bekerja sama dengan Digitaraya, akselerator kelas dunia yang didukung oleh Google Developers Launchpad sebagai partner program akselerator serta KUMPUL sebagai partner manajemen komunitas dan coworking space, meluncurkan SYNRGY, belum lama ini.

Menurut data Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi bulan Oktober 2018 lalu, jumlah startup di Indonesia kian bertambah setiap tahunnya. Tercatat, melalui skema Perusahaan Pemula Berbasis Teknologi  (PPBT) dan Calon Perusahaan Pemula Berbasis Teknologi (CPPBT), dari 52 startup dan calon startup pada 2015, menjadi 956 pada 2018. Diperkirakan akan meningkat menjadi lebih dari 1000 startup di tahun 2019 ini.

Mobile Banking Sempat Eror, BCA: Saat Ini Sudah Kembali Normal

SYNRGY adalah sebuah wadah kolaborasi dan akselerator untuk para komunitas startup dalam rangka mendorong pertumbuhan dan inovasi di dunia industri digital, yang juga merupakan sebuah innovation hub dengan program-programterbaik yang disiapkan untuk membantu startup mengembangkan bisnis mereka dengan lebih cepat dan lebih baik. 

Startup berkesempatan untuk bergabung dengan SYNRGY dan mendapatkan akses ke program-program tersebut. Salah satunya adalah program akselerator yang akan dijalankan oleh Digitaraya dengan dukungan dari Google Developers Launchpad. Program tersebut akan dijalankan selama 3 bulan dengan setiap bulannya akan diadakan bootcamp yang intens untuk mendukung produk dan pengembangan bisnis para startup.

Viral Mobile Banking Eror, BCA Minta Maaf

Tidak hanya bootcamp, SYNRGY juga akan menghubungkan para startup dengan mentor-mentor kompeten termasuk dari Google, untuk dapat langsung berkonsultasi one on one dengan mentor, membukakan akses kepada para investor, dan menghubungkan startup  dengan BCA.

“Sebagai institusi yang juga mengandalkan digitalisasi perbankan, BCA kian terbuka untuk menjalin hubungan kerja sama dengan startup di Indonesia yang turut menjadi penggerak ekonomi digital Indonesia. Melalui wadah SYNRGY ini, diharapkan para startup memperoleh program pembekalan secara maksimal untuk mendukung produk-produk yang akan diluncurkan,”  ungkap Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja.

“Karena di wadah ini, para startup akan terhubung dengan para mentor lokal maupun global, dibekali metode dan tools serta terhubung dengan ekosistem investor dan komunitas startup lainnya,” lanjut Jahja Setiaatmadja.

Sementara Vice President Strategy Digitaraya Nicole Yap menuturkan bahwa ia termotivasi oleh komitmen BCA sebagai salah satu bank komersial terkemuka di Indonesia untuk mendukung pertumbuhan startup fintech yang menjanjikan di negara ini.

“Dampak potensial dari para startup muda ini luar biasa di sektor yang, meskipun sudah menerima banyak perhatian, masih memiliki peluang signifikan untuk perubahan yang inovatif serta pertumbuhan. Dengan menggabungkan kekuatan dengan Google Developers Launchpad, kami akan dapat menawarkan dukungan yang tak tertandingi untuk startup SYNRGY terpilih,” tandasnya.

Informasi terkait program-program menarik lainnya dari SYNRGY Innovation Hub juga dapat ditemukan di situs www.synrgy.id.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya